Terawan: Kesehatan Militer Berperan Penting dalam Ketahanan Nasional
Oleh : Maria Fatima Bona / WM
Jakarta, Beritasatu.com - Mantan Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto mengatakan, peran kesehatan militer mempunyai peran penting karena berpengaruh dalam ketahanan nasional termasuk menghadapi pandemi Covid-19.
Hal ini disampaikan saat menyampaikan orasi ilmiah berjudul “Peran Kesehatan Militer Dalam Mendukung Ketahanan Kesehatan Nasional," saat dikukuhkan sebagai Profesor Kehormatan atau Guru Besar Tidak Tetap Ilmu Pertahanan Bidang Kedokteran Militer, Fakultas Kedokteran Militer Universitas Pertahanan Republik Indonesia (Unhan RI), di Kampus Bela Negara, Sentul, Jawa Barat, Rabu (12/1/2021).
Terawan menuturkan, pandemi maupun perang adalah peristiwa yang memiliki konsekuensi biologis, politik, dan sosial. Untuk itu, virus Corona mengingatkan semua pihak bahwa peperangan di abad ke-21 telah berubah menempatkan kesehatan militer pada dimensi lain yaitu bagian terdepan dan terpenting.
“Pertarungan melawan virus menjadi peluang untuk mengkaji ulang praktik serta kebijakan militer. Secara tradisional, ketahanan militer untuk mencegah perang dan melindungi keamanan negara di luar negeri maupun di dalam negeri. Militer juga memiliki peran pada krisis dan bencana saat bangsa membutuhkan,” ucapnya.
Terawan menyebutkan, salah satu alasan kesehatan militer dipanggil untuk menangkal pandemi Covid-19 karena militer memiliki keunggulan yaitu sistem penanganan kesehatan integrasi yang siap untuk menangani pandemi. Pasalnya, sistem kesehatan militer memiliki keunggulan dalam menghadapi pandemi ini terutama struktur kesehatan, jaringan, logistik dan personel siap siaga diberangkatkan dalam skala besar.
“Peran kesehatan militer pada saat ini berguna untuk menjaga kesehatan nasional serta kesehatan global. Kesehatan global adalah komponen penting untuk memastikan keamanan global termasuk penelitian dan pengembangan,” ucapnya.
Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini
Sumber: BeritaSatu.com
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
BERITA TERPOPULER
TERKINI