Sabtu, 10 Juni 2023

PKB dan Gerindra Masih Cermati Koalisi Lain Umumkan Capres

Yustinus Paat / FFS
Minggu, 8 Januari 2023 | 10:19 WIB

Jakarta, Beritasatu.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengatakan koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) yang dibentuk bersama Partai Gerindra, tidak mau buru-buru mengumumkan pasangan capres-cawapres yang akan diusung di Pilpres 2024.

Menurut Cak Imin, pihaknya masih mencermati langkah koalisi lain mengumumkan pasangan capres-cawapres.

"Nanti kita juga melihat perkembangan koalisi lain juga belum ada yang umumkan. Nanti kita lihat koalisi-koalisi yg lain juga," ujar Cak Imin di sela-sela acara penandatanganan petisi perlindungan anak di Sarinah, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (8/1/2023).

Advertisement

Untuk itu, Cak Imin meminta publik dan kader kedua partai bersabar menunggu dirinya dan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto memutuskan dan mengumumkan pasangan capres-cawapres. Hal ini karena Cak Imin dan Prabowo diberikan mandat oleh piagam perjanjian koalisi KIR untuk menentukan capres-cawapres di Pilpres 2024.

"Ya kita tunggu saja, tergantung koalisi yang lain juga," tegas Cak Imin.

Lebih lanjut, Cak Imin menegaskan PKB dan Gerindra tidak khawatir jika ada koalisi partai yang terlebih dahulu mengumumkan pasangan capres-cawapres 2024. Ditekankan, masing-masing koalisi saling menghidupkan demokrasi Indonesia.

"Enggak, itu kan sama-sama harus menghidupi," kata Cak Imin.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengungkapkan pihaknya akan mengambil keputusan mengenai bakal calon wakil presiden (cawapres) bersama-sama dengan PKB. Diketahui, Partai Gerindra dan PKB telah membentuk koalisi bernama Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya.

"Secara proses politik akan ditetapkan pada saatnya, kita koalisi dengan PKB, jadi nanti kita akan ambil keputusan bersama dengan PKB," kata Prabowo kepada wartawan di Kantor Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Gerindra, Jakarta, Sabtu (7/1/2022).

Menurut Prabowo, Partai Gerindra dan PKB akan mencari bakal cawapres yang terbaik untuk rakyat. Ketika ditanya mengenai kapan Gerindra akan melakukan pertemuan dengan PKB, Prabowo mengatakan pimpinan kedua partai intens bertemu.

"Pertemuan antara pimpinan sering terjadi nanti kita akan kerjakan," kata Prabowo. 



Sumber: BeritaSatu.com

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

Rumah Bakal Caleg PKB di Bengkulu Tengah Diteror Bom Molotov

Rumah Bakal Caleg PKB di Bengkulu Tengah Diteror Bom Molotov

BERSATU KAWAL PEMILU
Hasto Ungkap Sinyal Koalisi PDIP dengan PKB

Hasto Ungkap Sinyal Koalisi PDIP dengan PKB

BERSATU KAWAL PEMILU
Cak Imin: Saya Sudah Diperintah Kiai PKB untuk Maju sebagai Capres atau Cawapres

Cak Imin: Saya Sudah Diperintah Kiai PKB untuk Maju sebagai Capres atau Cawapres

BERSATU KAWAL PEMILU
Temui Try Sutrisno, Cak Imin Dapat Wejangan soal Wapres

Temui Try Sutrisno, Cak Imin Dapat Wejangan soal Wapres

BERSATU KAWAL PEMILU
Cak Imin Klaim Dapat Restu Ma'ruf Amin Jadi Cawapres

Cak Imin Klaim Dapat Restu Ma'ruf Amin Jadi Cawapres

BERSATU KAWAL PEMILU
Kakak Cak Imin, Abdul Halim Iskandar Maju Nyaleg dari PKB

Kakak Cak Imin, Abdul Halim Iskandar Maju Nyaleg dari PKB

BERSATU KAWAL PEMILU

BERITA TERKINI

Mahasiswa Tulungagung Ciptakan Alat Skrining Hipertensi Berbasis Aplikasi

OTOTEKNO 10 menit yang lalu
1050342

Berangkat ke Mekkah, Niat dan Pakai Baju Ihram untuk Jemaah Sakit dari Klinik Kesehatan

NASIONAL 20 menit yang lalu
1050341

Semesta Berpesta Jadi Ajang UMKM Bekasi Unjuk Kreasi

MEGAPOLITAN 27 menit yang lalu
1050340

50 Kloter Jemaah Haji Indonesia Sudah Lakukan Umrah Wajib

NASIONAL 31 menit yang lalu
1050339

Dipicu Cemburu Buta, Suami Tusuk Istri hingga Tewas di OKU

NUSANTARA 38 menit yang lalu
1050338

10 Perintah Allah kepada Manusia yang Diabadikan dalam Al-Quran

NASIONAL 1 jam yang lalu
1050234

Ada yang Luasnya Tak Sampai Ukuran Kabupaten, Ini 10 Negara Terkecil di Dunia

INTERNASIONAL 1 jam yang lalu
1050337

Biayai Program Pertanian, Mentan Minta Pemda Optimalkan Serapan KUR

EKONOMI 1 jam yang lalu
1050336

Alumni Muda 3 Kampus Negeri di Jatim Deklarasi Dukungan untuk Ganjar

BERSATU KAWAL PEMILU 1 jam yang lalu
1050335

Hingga Mei 2023, KPK Sudah Pulihkan Aset Rp 154,10 Miliar

NASIONAL 1 jam yang lalu
1050333
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon