Kamis, 23 Maret 2023

Elektabilitas Parpol Belum Pulih, PDIP Masih Tertinggi

Agnes Valentina / FMB
Minggu, 19 Maret 2023 | 20:57 WIB

Jakarta, Beritasatu.com - Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menyatakan elektabilitas sebagian besar partai belum pulih jika dibandingkan dengan hasil pemilihan umum (Pemilu) 2019. PDIP masih menjadi partai dengan elektabilitas tertinggi. 

Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Riset SMRC, Deni Irvani dalam paparannya bertajuk “Trend Elektabilitas Partai” di YouTube SMRC TV, Minggu (19/3/2023).

Deni mengatakan jika pemilihan Legislatif dilakukan pada awal Maret 2023, PDIP akan mendapatkan dukungan terbesar yakni 23,4%. Disusul Gerindra 14,1%, PKB 10,3%, Golkar 9,1%, Nasdem 7%, Demokrat 5,9%, PKS 5,7%, PPP 2,4%, PAN 1,9%, Perindo 1,7%, dan PSI 1,1%.

"Sementara partai-partai lain mendapatkan suara di bawah 1%. Masih ada yang belum tahu atau tidak menjawab 15,3%," ungkapnya.

Deni mengatakan meskipun PDIP mendapatkan suara terbanyak pada survey tren elektabilitas. Tetapi, angka tersebut bukalah yang tertinggi dari sebelumnya. Pada Maret 2022 lalu. Pada 2022 lalu, Elektabilitas PDIP pernah mencapai 27,4%, tentunya jika dibandingkan dengan saat ini mengalami penurunan dan hal itu harus diwaspadai.

Kemudian dalam 3 bulan terakhir, Gerindra mengalami kenaikan cukup tajam dari 8,9% menjadi 14,1%. Bahkan melampaui hasil Pemilu 2019 karena Gerindra sudah melakukan sosialisasi, serta adanya pergerakan politik Prabowo dengan Jokowi yang menguat.

Saksikan live streaming program-program BTV di sini


Bagikan

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

1034191
1034192
1034189
1034188
1034187
1034190
1034186
1034185
1034183
1034182
Loading..
Terpopuler Text

Foto Update Icon