Mahfud MD: Pilih Pemimpin yang Baik
Jakarta, Beritasatu.com - Menko Polhukam Mahfud MD mengimbau alumni Universitas Islam Indonesia (UII) untuk memilih pemimpin yang baik dalam Pilpres 2024.
Hal tersebut disampaikannya dalam perayaan milad ke-56 dan halalbihalal Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UII di Jakarta, Jumat (26/5/2023).
Mahfud MD yang menjabat ketua dewan penasihat IKA UII menyebutkan alumni UII bebas memilih pemimpin yang dianggap baik dan sesuai aspirasi. Tidak perlu ada permusuhan apabila terjadi perbedaan pilihan pemimpin.
"Pilihlah pemimpin yang kita yakini baik. Siapa pun yang terpilih harus kita dukung dan yang kalah harus tunduk pada keputusan yang menang. Ada ungkapan 'mencintai Tanah Air itu sebagian dari iman'. Meskipun bukan rukun iman, mari kita jaga Negara Kesatuan Republik Indonesia serta lancarkan pemilu tahun ini," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum DPP IKA UII Muhammad Syarifuddin berharap alumni mampu hadir sebagai problem solver bagi setiap persoalan bangsa, serta turut andil dalam merawat keharmonisan masyarakat.
"Mari kita bersatu dalam menjaga keutuhan umat, saling membantu dalam kebaikan, serta berkolaborasi untuk membangun Indonesia yang lebih baik," kata Muhammad Syarifuddin yang kini menjabat ketua Mahkamah Agung.
Tema yang diusung dalam acara ini, yakni "Brotherhood Till Jannah", lanjut Muhammad Syarifuddin, mengacu pada persaudaraan yang kuat dan abadi di antara para alumni. Persaudaraan yang dibangun dalam wadah IKA UII bukan persaudaraan pragmatis yang didasarkan pada kepentingan temporer, tetapi persaudaraan yang tulus dan abadi.
Acara dihadiri langsung oleh sekitar 500 alumni dari berbagai daerah, juga disaksikan secara daring oleh ribuan alumni UII yang tersebar di seluruh Indonesia.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
BERITA TERKAIT
