ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Ucapkan Selamat Waisak, Ganjar Cukur Rambut di Glodok dan ke Vihara Toasebio

Penulis: DAS
Minggu, 4 Juni 2023 | 10:20 WIB
Ganjar Pranowo, menyempatkan diri cukur rambut di Ko Tang, Glodok, Jakarta Barat, di sela-sela lari paginya di kawasan tersebut, Minggu, 4 Juni 2023 pagi.
Ganjar Pranowo, menyempatkan diri cukur rambut di Ko Tang, Glodok, Jakarta Barat, di sela-sela lari paginya di kawasan tersebut, Minggu, 4 Juni 2023 pagi. (Istimewa)

Jakarta, Beritasatu.com - Bakal calon presiden (bacapres) 2024 dari PDIP, Ganjar Pranowo, menyempatkan diri mampir ke Vihara Dharma Jaya Toasebio, Glodok, Jakarta Barat dan cukur rambut di kawasan tersebut, Minggu (4/6/2023) pagi.

Kegiatan lari pagi Ganjar Pranowo itu menarik perhatian dan disambut warga di kawasan pecinan tersebut karena di jalanan yang dilalui rombongan tampak seperti perhelatan car free day (CFD).

Ganjar yang mengenakan kaos merah berlari bersama Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Charles Honoris. Warga akhirnya mengikuti arah berlari Ganjar ke Gang Gloria, Jalan Pintu Besar Selatan III No 4-6, Taman Sari, Glodok.

ADVERTISEMENT

Sesampainya di Gang Gloria, Ganjar langsung disambut para pedagang makanan. Selain mengambil gambar menggunakan ponsel, warga berteriak-teriak karena bisa melihat langsung Gubernur Jawa Tengah dua periode tersebut.

Ganjar Pranowo, menyempatkan diri mampir ke Vihara Dharma Jaya Toasebio, Glodok, Jakarta Barat dan cukur rambut di kawasan tersebut, Minggu, 4 Juni 2023 pagi.
Ganjar Pranowo, menyempatkan diri mampir ke Vihara Dharma Jaya Toasebio, Glodok, Jakarta Barat.

“Pak Presiden! Pak Presiden! Pak foto dulu Pak! Pak lewat sini,” teriak warga. Warga yang mengendarai motor pun menyempatkan berhenti untuk bisa mendapatkan salam dari politikus berambut putih ini.

Ganjar menyalami dan menyapa warga yang melintas maupun para pedagang. Ia juga menyempatkan diri berhenti dan minum kopi di kedai Kopi Es Tak Kie dan bertemu sang pemilik, Latief Yulus (70).

Kemudian Ganjar bergeser sedikit ke pangkas rambut Ko Tang. Tempat ini pernah dikunjungi Joko Widodo (Jokowi) sebelum menjabat sebagai presiden.

Terpampang juga foto mantan Wali Kota Blitar dan kemudian menjadi Wagub DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat. Dalam foto tersebut, Djarot tengah potong rambut.

Pada kesempatan pagi itu, Ganjar tak ketinggalan memotong rambut putihnya. Seusai cukur rambut, Ganjar kembali melanjutkan lari paginya menuju Vihara Dharma Jaya Toasebio di Jalan Kemenangan III Nomor 48, Glodok, Jakarta Barat.

Di vihara yang berdiri 1751 ini Ganjar menyapa warga dan pengurus vihara serta melihat ornamen ibadah umat Budhha.

Ganjar Pranowo, menyempatkan diri mampir ke Vihara Dharma Jaya Toasebio, Glodok, Jakarta Barat dan cukur rambut di kawasan tersebut, Minggu, 4 Juni 2023 pagi.
Ganjar Pranowo di  Vihara Dharma Jaya Toasebio, Glodok.

Ganjar juga melepas 54 burung gereja dan 2 merpati. Angka 54 menyimbolkan umur Ganjar, sementara 2 adalah tanda keinginan dan harapan.

Ganjar mengakhiri olahraga paginya dengan mengunjungi cagar budaya vihara, Gedung Chandra Naya yang terletak di Novotel dekat Pasar Petak Sembilan.

“Hari ini perayaan Waisak maka sekaligus saya menyampaikan selamat Waisak buat umat Buddha. Kita senang mendapat cerita-cerita kebaikan yang ada di sini,” kata Ganjar.

Ganjar Pranowo, menyempatkan diri mampir ke Vihara Dharma Jaya Toasebio, Glodok, Jakarta Barat dan cukur rambut di kawasan tersebut, Minggu, 4 Juni 2023 pagi.
Ganjar Pranowo.

Sebagaimana warga vihara yang ditemuinya, Ganjar berharap suasana kerukunan masyarakat antarsuku, agama, dan golongan tetap terjaga. “Dan tentu senanglah pagi dapat olahraganya, dapat keringatnya, bertemu dengan masyarakat, dan kita mendapatkan cerita sejarah yang hebat-hebat,” katanya.



Bagikan

BERITA TERKAIT

Arsjad Rasjid Pastikan Presiden Jokowi Diajak Bahas Visi-Misi Bacapres Ganjar Pranowo

Arsjad Rasjid Pastikan Presiden Jokowi Diajak Bahas Visi-Misi Bacapres Ganjar Pranowo

BERSATU KAWAL PEMILU
PDI Perjuangan Tutup Kemungkinan Ganjar Berpasangan dengan Prabowo

PDI Perjuangan Tutup Kemungkinan Ganjar Berpasangan dengan Prabowo

BERSATU KAWAL PEMILU
Relawan Terus Perkuat Dukungan bagi Ganjar Pranowo di Jawa Timur

Relawan Terus Perkuat Dukungan bagi Ganjar Pranowo di Jawa Timur

BERSATU KAWAL PEMILU
Jokowi Minta Ganjar Langsung Kerja, Sekjen PDIP: Sinyal Kuat Dukungan

Jokowi Minta Ganjar Langsung Kerja, Sekjen PDIP: Sinyal Kuat Dukungan

BERSATU KAWAL PEMILU
Ganjar Tak Bantah Nama Khofifah dan Mahfud Menguat Jadi Bakal Cawapres

Ganjar Tak Bantah Nama Khofifah dan Mahfud Menguat Jadi Bakal Cawapres

BERSATU KAWAL PEMILU
Rakernas PDIP, Ganjar: Kita Fokus Urus Pangan dari Hulu ke Hilir

Rakernas PDIP, Ganjar: Kita Fokus Urus Pangan dari Hulu ke Hilir

BERSATU KAWAL PEMILU

BERITA TERKINI

Whoosh Dipakai Saat Piala Dunia U-17, Ini Alasannya

SPORT 8 menit yang lalu
1070027

Masih Energik, Atiek CB sapa Penggemar Jelang Kepulangannya ke Amerika Serikat

LIFESTYLE 9 menit yang lalu
1070026

Sidang Putusan Tamara Bleszynski dan Ryszard Ditunda hingga Pekan Depan

LIFESTYLE 13 menit yang lalu
1070025

Pakar Bagikan Tip Mudah Hadapi Cuaca Panas

LIFESTYLE 16 menit yang lalu
1070024

Pameran Trofi Piala Dunia U-17 Digelar di 4 Kota Tuan Rumah

SPORT 27 menit yang lalu
1070023

Pentingnya Vaksinasi Cacar Air untuk Mencegah Herpes Zoster

LIFESTYLE 31 menit yang lalu
1070022

Enggan Berpacaran, Natasha Wilona Masih Prioritaskan Karier

LIFESTYLE 48 menit yang lalu
1070020

Seri Google Pixel 8 dan Pixel Watch 2 Meluncur 4 Oktober, Intip Bocorannya

OTOTEKNO 51 menit yang lalu
1070019

Nasdem: Mentan SYL Tiba di Indonesia 5 Oktober, Langsung Hadap Surya Paloh

NASIONAL 53 menit yang lalu
1070018

Virgoun Punya Pacar Baru, Begini Respons Inara Rusli

LIFESTYLE 56 menit yang lalu
1070017
Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT