Manchester, Beritasatu.com - Orang terkaya Inggris Jim Ratcliffe baru-baru ini membahas tentang prospek membeli Manchester United. Seperti peribahasa "Bak dicinta ulam tiba", Manchester United mengumumkan akan menjual klub pada, Selasa (22/11/2022) atau Rabu (23/11/2022) melalui situs resmi mereka. Kondisi ini membuat Ratcliffe menjadi pembeli Manchester United yang paling potensial.
Berstatus sebagai penggemar Setan Merah, Jim Ratcliffe diperkirakan memiliki kekayaan sebesar 11,3 miliar poundsterling atau setara Rp 210.77 triliun, pria berusia 70 tahun itu bisa menjadi kandidat ideal untuk mengajukan tawaran pengambilalihan setelah gagal mengambilalih Chelsea pada musim panas lalu.
Pada bulan Oktober lalu, Ratcliffe mengatakan kepada Financial Times acara bahwa dia tertarik untuk membeli MU tetapi mendapat perlawanan keras dari keluarga Glazers.
“Manchester United dimiliki oleh keluarga Glazer, yang saya temui. Saya telah bertemu Joel dan Avram dan mereka adalah orang-orang yang paling baik, harus saya katakan, mereka adalah pria yang baik. Mereka tidak mau menjualnya. Itu dimiliki oleh keenam anak sang ayah dan mereka tidak mau menjualnya," ujar Ratcliffe.
“Kami memiliki waralaba olahraga yang menarik (klub Ligue 1 Nice), tetapi satu hal yang tidak kami miliki adalah tim (di Liga) Premier.
“Olahraga paling populer di dunia adalah sepak bola dan itu adalah olahraga yang kami bawa dan itu yang paling dekat dengan kami. Kami benar-benar harus memiliki aset dalam franchise olahraga,” tegas Ratcliffe.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Sumber: Standard