Doha, Beritasatu.com - Tim nasional (timnas) Jepang akan menghadapi tantangan Kosta Rika dalam matchday kedua Grup E Piala Dunia 2022, di stadion Ahmad bin Ali, Qatar, Minggu (27/11/2021) sore WIB.
The Blue Samurai atau Samurai Biru - julukan timnas Jepang sukses meraih kemenangan 2-1 atas Jerman dalam pertandingan pertama Grup E Piala Dunia 2022. Sementara, Los Ticos - julukan timas Kosta Rika, menderita kekalahan 7-0 dari Spanyol.
Pelatih timnas Jepang, Hajime Moriyasu mengatakan, keberhasilan mengalahkan Jerman dalam pertandingan pertama Grup E Piala Dunia 2022, menghadirkan kepercayaan diri tinggi bagi seluruh pemainnya untuk menghadirkan kejutan lainnya di Qatar.
"Saat ini, yang kami pikirkan sekarang adalah pertandingan menghadapi Kosta Rika. Kami selalu memikirkan hal-hal yang bisa kami lakukan dengan lebih baik dan mulai mempersiapkan diri dengan cara positif," kata Moriyasu seperti dikutip Beritasatu.com dari laman AFP, Minggu (27/11/2022).
Jepang berada dalam posisi sebagai tim unggulan saat melawan Kosta Rika. Penampilan apik Samurai Biru saat mengalahkan Jerman menjadi motivasi tersendiri untuk kembali mengemas kemenangan. Uniknya, pertandingan kedua di Grup E Piala Dunia 2022 ini, merupakan laga kompetitif pertama bagi kedua negara.
Samurai Biru sendiri memiliki rekor pertemuan yang cukup baik saat menghadapi Los Ticos. Tercatat, mereka telah lima kali bertemu dalam sejumah pertandingan uji coba, dengan Jepang mengoleksi empat kemenangan dan sekali imbang.
Moriyasu mengatakan, pasukan Samurai Biru mengincar tempat di babak 16 besar dengan Kosta Rika sebagai lawan berikutnya. Namun, seluruh pemainnya telah diingatkan untuk tidak terlena dengan kemenangan bersejarah atas Jerman di laga perdana.
"Kosta Rika merupakan salah satu tim yang kuat. Kami harus bertahan dengan baik dan juga tajam dalam menyerang," kata Moriyasu.
Prakiraan Susunan Pemain Jepang vs Kosta Rika:
Jepang (4-2-3-1): Shuichi Gonda; Hiroki Sakai, Maya Yoshida, Ko Itakura, Yuto Nagatomo; Wataru Endo, Ao Tanaka; Takefusa Kubo, Daichi Kamada, Junya Ito; Daizen Maeda.
Pelatih: Hajime Moriyasu.
Kosta Rika (4-4-2):
Navas; Waston, Calvo, Duarte, Oviedo; Tejeda, Borges; Bennette, Fuller; Campbell, Contreras.
Pelatih: Luis Fernando Suarez.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Sumber: BeritaSatu.com