Senangnya Ronaldo Bisa Kembali dan Cetak Dua Gol ke Gawang PSG

Jumat, 20 Januari 2023 | 09:53 WIB
Iman Rahman Cahyadi / CAH
Selebrasi Cristiano Ronaldo.

Riyadh, Beritasatu.com - Cristiano Ronaldo mengungkapkan rasa gembiranya bisa kembali merumput setelah membuat penampilan pertamanya sejak kepindahannya ke Arab Saudi. Memperkuat tim Al Riyadh All-Stars menyumbang dua gol meski kemudian timnya kalah 4-5 dari PSG.

Dalam laga persahabatan tersebut pemain berusia 37 tahun itu menghadapi saingan kompetitifnya Lionel Messi.

Ronaldo, yang bergabung dengan Al-Nassr dengan kesepakatan pemecah rekor senilai £173 juta per tahun setelah kepergiannya dari Manchester United, terkesan setelah menjadi man of the match dan mencetak dua gol.

"Sangat senang bisa kembali ke lapangan, dan di lembar skor Dan senang melihat beberapa teman lama," ujar Ronaldo di akun instagram sambil memasang foto selebrasinya yang khas.

Mantan pemain Real Madrid itu mencetak gol pertama dari titik penalti di menit 32. Hadiah penalti diberikan setelah dia terkena tinju kiper Keylor Navas dalam perebutan bola atas. Dengan tenang, pemain asal Portugal itu berhasil menaklukkan Navas. Gol tersebut membuat skor imbang 1-1 setelah PSG unggul lebih dahulu melalui gol Lionel Messi.

Dia kembali mencetak gol penyeimbang lewat tendangan kiri di depan mulut gawang meneruskan bola rebound dari sundulannya.



Sumber: Daily Mail

Bagikan

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI