Minggu, 2 April 2023

Gagal Buat Gol dalam Debut, Ronaldo Pimpin Al Nassr Puncaki Klasemen

Iman Rahman Cahyadi / CAH
Senin, 23 Januari 2023 | 06:40 WIB

Riyadh, Beritasatu.com - Cristiano Ronaldo memimpin Al Nassr kembali ke puncak klasemen dalam penampilan pertamanya di Liga Pro Saudi di Mrsool Park  Minggu (23/1/2023).

Meski Ronaldo yang menjadi kapten tim gagal mencetak gol dalam debutnya, Al Nassr berhasil mengemas kemenangan tipis 1-0 atas Al Ittifaq.

Gol kemenangan Al Nassr dicetak Talisca, mantan penyerang Benfica dan Besiktas Brasil lewat sundulan.

Gagal Buat Gol dalam Debut, Ronaldo Pimpin Al Nassr Puncaki Klasemen
Penampilan Cristiano Ronaldo bersama Al Nassr melawan Al Ittifaq di Liga Pro Saudi di Mrsool Park, Minggu, 23 Januari 2023.

Di laga ini, Ronaldo tampak masih memiliki mata lebam, setelah menerima pukulan di wajahnya dari kiper PSG Keylor Navas ketika melakoni laga ekshibisi akhir pekan lalu.

Ronaldo tampil penuh selama 90 menit di laga ini. Dia membuat total empat tembakan dengan hanya satu yang tepat sasaran. Beberapa kali pemain asal Portugal itu melakukan penetrasi di kotak penalti, tetapi masih bisa dimentahkan para pemain lawan.

Gagal Buat Gol dalam Debut, Ronaldo Pimpin Al Nassr Puncaki Klasemen
Penampilan Cristiano Ronaldo bersama Al Nassr melawan Al Ittifaq di Liga Pro Saudi di Mrsool Park, Minggu, 23 Januari 2023.

Tambahan tiga angka ini mengantarkan Al Nassr menduduki puncak klasemen sementara dengan 33 poin. Jaraknya masih dekat dengan Al Hilal (32) dan Al Ittihad (31)



Sumber: BeritaSatu.com

Saksikan live streaming program-program BTV di sini


Bagikan

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

1035944
1035943
1035919
1035942
1035941
1035940
1035939
1035938
1035937
1035916
Loading..
Terpopuler Text

Foto Update Icon