Bus Arema FC Dilempari Batu, Asisten Pelatih dan Dua Pemain Terluka
Malang, Beritasatu.com - Sejumlah pemain Arema FC, termasuk asisten pelatih mengalami sejumlah luka akibat adanya insiden pelemparan batu ke arah bus yang ditumpangi setelah menghadapi PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (26/1/2023).
Komisaris PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi (PT AABBI), Tatang Dwi Arifianto mengatakan bahwa asisten pelatih Kuncoro mengalami luka pada bagian lutut dan dua pemain Adilson Maringa serta Achmad Figo mengalami luka di bagian tangan.
"Kami memastikan semuanya dalam kondisi selamat, meski ada beberapa yang terluka terkena pecahan kaca dan lemparan," kata Tatang.
Asisten pelatih Arema FC Kuncoro disebutnya mengalami luka cukup serius di bagian lutut dan harus mendapatkan perawatan di rumah sakit. Sementara penjaga gawang Adilson Maringa dan Achmad Figo mengalami luka di tangan.
Berdasarkan informasi, luka pada lutut Kuncoro tersebut akibat pecahan kaca dan lemparan batu. Akibat kejadian tersebut, Tatang akan meminta kepada tim medis untuk memastikan kondisi seluruh pemain dan ofisial sempat terkena insiden tersebut.
"Lebih jauh lagi terkait kondisi pastinya, tim medis akan melakukan pemeriksaan," kata Tatang.
Akibat lemparan batu tersebut, kaca bus pecah dan pecahan kaca masuk ke dalam bus.
Kejadian itu, dilaporkan terjadi pada saat rombongan tim Arema FC akan meninggalkan Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (26/1). Dalam laga itu, Arema FC kalah 0-2 atas tuan rumah PSS Sleman. Dua gol Elang Jawa, julukan PSS Sleman dicetak oleh Irkham Milla pada menit ke-34 dan Bokashvili pada menit ke-64.
Sumber: ANTARA
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Bagikan
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
Hasil Pertandingan Liga Italia Semalam, Inter Tumbang dan Juventus Menang
Brad Binder Buat Kejutan Menang di Sprint Race MotoGP Argentina
Penuhi Stok Pangan, ID Food Impor Gula 107.900 Ton
Misi Awal Sukses, Tuchel Bawa Muenchen Atasi Dortmund
Lewandowski Kembali Tajam, Barcelona Hantam Elche
