Tundukkan Palace, Manchester United Terus Hidupkan Asa Juara
Jaja Suteja / JAS
Manchester, Beritasatu.com – Manchester United menundukkan tamunya Crystal Palace, 2-1, pada lanjutan Liga Inggris, di Stadion Old Trafford, Sabtu (4/2/2023). Dengan kemenangan ini, Manchester United menjaga asa menjadi juara musim ini.
Kini jarak mereka dengan pemimpin klasemen Arsenal menjadi hanya delapan. Namun klub London itu baru memainkan 20 pertandingan sedangkan Manchester United sudah 21. Sementara jarak Setan Merah dengan tetangga sekota Manchester City yang menempati posisi kedua tinggal tiga poin.
Gol Manchester United dilesakkan Bruno Fernandes dari titik penalti dan Marcus Rashford. Sementara gol balasan Crystal Palace dicetak Jeffrey Schlupp.
Pertandingan diawali dengan mengheningkan cipta memperingati Tragedi Munich yang terjadi 65 tahun lalu. Tragedi yang juga dikenal sebagai Muncih Air Disaster ini terjadi pada 6 Februari 1958 ketika penerbangan British European Airways 609 jatuh pada upaya ketiganya untuk lepas landas dari landasan pacu yang tertutup lumpur di Bandara Munich-Riem di Munich, Jerman Barat.
Pesawat itu membawa tim sepak bola Manchester United, yang dijuluki "Busby Babes", bersama dengan suporter dan jurnalis. Ada 44 orang di dalam pesawat, 20 di antaranya meninggal di tempat kejadian. Yang terluka, beberapa tidak sadarkan diri, dibawa ke Rumah Sakit Rechts der Isar Munich, di mana tiga lainnya meninggal. Kecelakaan ini mengakibatkan 23 orang meninggal dengan 21 orang selamat.
Kemenangan ini membawa Manchester United kian mengukuhkan posisinya di zona Liga Champions alias empat besar. Kemenangan ke-13 ini membawa pasukan Erik ten Hag naik ke posisi ketiga dengan raihan 42 poin. Mereka unggul tiga poin atas dengan penghuni urutan keempat, Newcastle United.
Sementara kekalahan ini membuat Crystal Palace masih terpaku di urutan ke-12 dengan raihan 24 poin.
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag mengusung formasi 4-3-3 dalam pertandingan ke-21 mereka di Premier League ini. Dia menurunkan Antony, Wout Weghorst, dan Marcus Rashford di barisan depan.
D lini tengah dia menampilkan Bruno Fernandes, Casemiro, dan Fred. Raphael Varane dan Lisandro Martínez mengawal jantung pertahanan didampingi Aaron Wan-Bissaka di sisi kanan serta Luke Shaw di kiri. Posisi kiper tetap dipercayakan kepada David de Gea.
Sementara pelatih Crystal Palace, Patrick Vieira, mengusung formasi 4-2-3-1. Odsonne Edouard menjadi andalan sebagai ujung tombak tunggal didukung trio Jordan Ayew, Michael Olise, dan Jeffrey Schlupp.
Laga baru berjalan tujuh menit saat Manchester United mendapat hadiah penalti. Wasit menunjuk titik putih setelah Will Hughes terlihat menahan bola dengan tangannya saat berusaha memblok umpan Marcus Rashord.
Sang pengadil kemudian melihat VAR untuk memastikan penalti. Tendangan dari titik 12 meter dilakukan Bruno Fernandes yang berhasil memperdaya kiper Vicente Guaita.
Menit ke-28, MU kembali menekan. Memanfaatkan bola sundulan bek Crystal Palace, Antony kemudian melepaskan tendangan kaki kiri tepat ke gawang. Namun kiper Cicente Guaita berhasil menangkap bola sepakan pemain Brasil ini.
Menit ke-36, Manchester kembali memiliki peluang mencetak gol. Berawal dari aksi Weghorst menyisir sisi kanan pertahanan Palace, dia kemudian mengirimkan umpan untuk Fred yang sudah di dekat gawang. Namun bola sontekan gelandang Timnas Brasil ini melenceng hanya beberapa sentimeter dari gawang.
Menit ke-42, giliran Palace yang memiliki peluang. Jeffrey Schlupp berhasil merangsek pertahanan Manchester United dan melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Namun tendangan pemain Ghana ini berhasil diamankan David de Gea.
Manchester United tetap berinisitif menyerang pada babak kedua. Pada menit ke-56, tuam rumah kembali mendapat peluang melalui Marcus Rashord. Setelah membawa bola sebentar, pemain nomor punggung 10 melepaskan tendangan namun melambung.
Manchester United menggandakan keunggulan menjadi 2-0 atas tamunya pada menit ke-63. Gol berawal dari aksi pemain pengganti Alejandro Garnacho yang memberikan bola kepada Luke Shaw.
Bek kiri Timnas Inggris ini lantas menyodorkan bola untuk Marcus Rashford yang sudah berada di kotak penalti. Pemain bernomor punggung 10 ini pun dengan mudah menceploskan bola ke gawang Crystal Palace.
Terjadi kericuhan antarpemain setelah pemain Manchester United, Antony, dilanggar Jeffrey Schlupp. Dalam kericuhan tersebut Casemiro ikut terlibat dan terlihat memukul dan mencekik Will Hughes.
Wasit Andre Mariner pun kemudian melihat VAR memastikan tingkah gelandang asal Brasil tersebut. Setelah melihat VAR wasit memutuskan memberikan kartu merah kepada Casemiro. Tuan rumah pun harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-70.
Menit ke-75, Crystal Palace nyaris mencetak gol. Marc Guehi melepaskan tendangan namun bisa ditepis De Gea. Namun hanya satu menit kemudian Palace akhirnya mencetak gol yang membawa mereka memperkecil ketinggalan menjadi 1-2 berkat aksi Jeffrey Schlupp.
Gol berawal dari kemelut di depan gawang MU menyambut sepak pojok Michael Olise. Jeffrey Schlupp tiga-tiba mendapat bola dan dengan refleksnya mengarah bola dengan kaki ke gawang MU. Bola ini membuat David De Gea tak mampu bereaksi. Gawang MU pun bobol.
Unggul jumlah pemain, Crystal Palace terus berupaya mencetak gol kedua untuk menyamakan kedudukan. Manchester United pun memasukkan dua bek Victor Lindelof dan Harry Maguire dan menarik Alejandro Garnacho yang baru masuk sebagai pemain pengganti untuk memperketat lini pertahanan. Skor 2-1 untuk keunggulan tuan rumah bertahan hingga pertandingan usai.
Susunan Pemain.
Manchester United (4-3-3): 1 David de Gea; 29 Aaron Wan-Bissaka (2 Victor -Lindelof 87), 19 Raphael Varane, 6 Lisandro Martínez, 23 Luke Shaw; 8 Bruno Fernandes, 18 Casemiro, 17 Fred; 21 Antony (15 Marcel Sabitzer 81), 27 Wout Weghorst (49 Alejandro Garnacho 59/5 Harry Maguire 87), 10 Marcus Rashford.
Crystal Palace (4-2-3-1): 13 Vicente Guaita; 17 Nathaniel Clyne, 26 Chris Richards, 6 Marc Guehi, 3 Tyrick Mitchell; 28 Cheick Oumar Doucoure (29 Naouirou Ahamada 82), 19 Will Hughes (8 Albert-Mboyo Sambi Lokonga 72); 9 Jordan Ayew (10 Eberechi Eze 73), 7 Michael Olise, 15 Jeffrey Schlupp (14 Jean-Philippe Mateta 83); 22 Odsonne Edouard
Sumber: Sportinglife