London, Beritasatu.com - Liverpool untuk sementara unggul 2-0 atas tuan rumah Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (23/1/2022) di Stadion Selhurst Park. Gol yang membawa The Reds menambah keunggulan dilesakkan Alex Oxlade-Chamberlain pada menit ke-32.
Gol berawal dari kiriman bola Andrew Robertson. Bola kemudian diterima Oxlade-Chamberlain. Pemain bernomor punggung 15 ini mengontrol bola sebentar kemudian melepaskan tendangan kaki kiri.
Kiper Guaita berusaha memblok. Namun Oxlade-Chamberlain mampu menaklukkan dan melesakkan bola ke gawang Palace. Skor pun berubah 2-0.
Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini
Sumber: Sportinglife