Yaonde, Beritasatu.com - Sumbangan satu gol dari Sadio Mane membantu Senegal lolos ke final Piala Afrika untuk kedua berturut-turut setelah menaklukkan Burkina Faso 3-1 di babak semifinal di Yaonde, Kamis (3/2/2022) dini hari WIB. Laga berjalan tidak mudah buat Senegal.
Setelah tanpa gol di babak pertama meski sempat mendapatan dua tendangan penalti yang kemudian dibatalkan wasit setelah melihat VAR.
Senegal memecahkan kebuntuan melalui Abdou Diallo di menit 70. Aksi pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu merangsek ke area penalti diselesaikan dengan menaklukkan kiper lawan.
Enam menit berselang Senegal memperbesar keunggulan melalui gol Idrissa Gana Gueye di menit 76 menyelesaikan assist Mane. Perlawanan diberikan Burkina Faso lewat gol IB Toure untuk memangkas jarak menjadi 1-2 di menit 82.
Namun Senegal tidak membiarkan lawannya bangkit. Empat menit berselang Mane kembali memperlebar jarak sekaligus memastikan kemenangan 3-1 Senegal.
Satu gol dan satu assist membuat Sadio Mane terpilih sebagai man of the match.
Di babak final Senegal tidak menanti pemenang antara Kamerun dan Mesir yang baru dimainkan Jumat (4/2/2022) dini hari nanti.
Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini
Sumber: BeritaSatu.com