UEFA Nations League: Inggris vs Jerman Berakhir Imbang 3-3
Selasa, 27 September 2022 | 06:16 WIB

London, Beritasatu.com - Pertandingan Timnas Inggris melawan Timnas Jerman di Grup A3 UEFA Nations League 2022 berakhir imbang 3-3 di Wembley Stadium, Selasa (27/9/2022) dini hari WIB. Keenam gol tercipta di babak kedua.
Sejak menit awal babak pertama pertandingan berjalan sengit. Kedua tim langsung terlibat jual beli serangan. Namun, keduanya gagal mencetak gol di babak pertama. Setelah turun minum, bek Inggris Harry Maguire bikin blunder.
Bek Manchester United itu bermaksud mengirim bola ke Luke Shaw namun berhasil dipotong oleh Jamal Musiala. Situasi tersebut membuat Maguire dan Jamal Musiala berhadap-hadapan satu lawan satu. Dengan cerdik Jamal Musiala memperdaya Maguire dengan mengirim bola di sela-sela kaki bek termahal di Inggris tersebut.
Maguire kemudian terpaksa membuat pelanggaran untuk menghentikan Musiala menusuk ke gawang Inggris.
Akibat pelanggaran itu Jerman justru mendapat hadiah penalti. Ilkay Gundogan yang dipercaya sebagai algojo sukses membuka keunggulan Jerman 1-0. Timnas Jerman yang diasuh Hansi Flick kemudian berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-67.
Kai Havertz sukses mencetak gol melalui tendangan keras dari kaki kirinya. Papan skor berubah 2-0 untuk keunggulan Jerman. Tertinggal, Inggris tak menyerah begitu saja. Mereka berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-72. Luke Shaw mencetak gol melalui tendangan volinya. Inggris kemudian berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-75. Kali ini, Mason Mount yang menjebol gawang Jerman. Dia melepaskan tendangan ke pojok gawang.
Papan skor berubah 2-2. Tim tuan rumah Inggris sempat berbalik memimpin pada menit ke-83. Harry Kane membawa The Three Lions unggul melalui tendangannya yang menembus pertahanan Jerman. Walau demikian, Jerman berhasil menyamakan kedudukan tak lama kemudian. Tepatnya pada menit ke-87, Kai Havertz menjebol gawang Inggris. Hal itu membuat laga berakhir dengan skor imbang, 3-3.
Susunan Pemain
Inggris: Pope, Stones, Dier, Maguire, James, Rice, Bellingham, Shaw, Foden, Kane, Sterling.
Jerman: Ter Stegen, Kehrer, Schlotterbeck, Sule, Raum, Kimmich, Gundogan, Hoffman, Musiala, Sane, Havertz.
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

Kali Cabang Meluap, Jalan Raya Sawangan Terendam Banjir

Lirik Lagu Dance The Night dari Dua Lipa dan Terjemahannya

Ikut COP 28, Jokowi Terbang ke Dubai

Saut Situmorang Ikut Diperiksa dalam Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri ke SYL

Air Kiriman dari Bogor Bikin Banjir dan Macet di Pancoran Mas Depok

Debit Katulampa Berpeluang Naik Lagi pada Siang hingga Malam Hari

Kecelakaan di Tol Cipularang, 2 Penumpang Elf Tewas

Targetkan Spin Off Rampung Semester II, BTN Syariah Akan Jadi Bank Syariah Kedua Terbesar

Libur Nataru 2024, Daop 7 Madiun Sediakan 429.000 Tiket KA

Tinggalkan Dunia Teknologi, Jack Ma Beralih ke Bisnis Makanan

Antusiasme Masyarakat Sambut Brand Lokal Terus Meningkat

SYL Batal Serahkan Dokumen Terkait Pemerasan Firli Bahuri

PDB Per Kapita Indonesia 2030 Diproyeksi Tembus Rp 154 Juta Ditopang Sektor Keuangan

Lirik Aduh oleh Maliq & D’Essential, Mengisahkan Cinta yang Sangat Dalam

Panglima TNI Mutasi 49 Pati, Pangkostrad Dijabat Muhammad Saleh
2
4
TKN: Kampanye Prabowo-Gibran Bakal Fokus Mendengar Aspirasi
B-FILES


Pemilu 2024 vs Kesejahteraan Mental Generasi Z
Geofakta Razali
Rakernas IDI dan Debat Pilpres 2024
Zaenal Abidin
Indonesia dan Pertemuan Puncak APEC
Iman Pambagyo