Jakarta, Beritasatu.com - Live stream atau menyiarkan konten video secara langsung saat ini memang sedang naik daun di media sosial (medsos). Para influencer biasanya memanfaatkan live stream untuk berinteraksi dengan pengikut mereka. Sedangkan brand menggunakan live stream untuk memasarkan produk mereka.
Memulai live broadcast sebenarnya sangat mudah. Cukup log in ke medsos yang digunakan dan pastikan koneksi internet memadai. Kemudian, klik fitur live broadcast. Tetapi, tidak ada salahnya jika kita memanfaatkan ponsel dengan kualitas kamera premium untuk memaksimalkan live stream. Seperti Samsung Galaxy A71 dan Galaxy A51 misalnya.
Keduanya sebenarnya memiliki spesifikasi kamera yang serupa meskipun Galaxy A51 lebih kecil dalam beberapa aspek. Galaxy A71 dan A51 dibekali dengan kamera depan beresolusi 32 MP dan resolusi kamera rekaman gambar 1080p. Alhasil, kualitas gambar saat live stream bisa lebih jernih.
Galaxy A71 dan A51 juga mumpuni untuk live stream dengan kamera belakang. A71 memiliki kamera beresolusi 64 MP, 12 MP ultrawide, 5MP macro, dan 5MP modul depth-sensing. Begitu pula dengan A51 meski resolusi utama kamera belakang A51 lebih kecil yakni 48 MP.
Kamera belakang A71 dan A51 juga bisa merekam video hingga resolusi 4K dengan kecepatan 30 frame per detik. Hasil rekaman ini juga tahan guncangan berkat teknologi gyro-EIS yang sudah tersemat di kedua ponsel.
Kemudahan berinteraksi dengan para penonton live stream juga menjadi tidak kalah penting. Galaxy A71 memiliki layar sebesar 6.7 inci (Super AMOLED Plus) sehingga pengguna juga bisa lebih mudah membaca komen-komen yang terus masuk. Sedangkan Galaxy A51 lebih kecil dengan 6.5 inci (Super AMOLED).
Saat harus live streaming selama berjam-jam, daya tahan baterai smartphone menjadi hal yang patut diperhatikan. Galaxy A71 memiliki daya baterai 4.500 mAh sehingga mampu tahan seharian. Berkat teknologi super fast charging 25 W, baterai smartphone juga akan cepat terisi.
Meski daya baterainya lebih rendah, Galaxy A51 juga mampu menemani pengguna selama live streaming berjam-jam. Hal ini dikarenakan Galaxy A51 dilengkapi daya baterai 4.000 mAh dan teknologi fast charging 15 W.
Harga Galaxy A71 juga cukup ramah di kantong untuk smartphone dengan kamera premium yakni Rp 5,9 juta. Sementara itu, Galaxy A51 memiliki harga Rp 4,3 juta. Tertarik? Klik tautan berikut untuk informasi lebih lanjut tentang Samsung Galaxy A51 dan Galaxy A71.
Sumber: BeritaSatu.com