Harmonisasi Pekerja PT GNI Bisa Tarik Minat Investor
Selasa, 24 Januari 2023 | 06:37 WIB

Tokoh Masyarakat Morowali Utara, Jabar Lahadji menjelaskan bahwa investasi saat ini dibutuhkan Indonesia dan masyarakat di wilayahnya.
Investasi, lanjut tokoh Masyarakat Morut itu, dapat mendongkrak pertumbuhan ekonomi masyarakat disekitar. Dirinya pun menyayangkan terjadinya insiden kerusuhan di PT GNI beberapa waktu lalu.
"Tentunya kita bersyukur adanya investasi masuk, karena itu akan membawa multi effect economy daerah," kata Lahadji.
Mantan anggota DPRD Morut itu juga mengingatkan agar manajemen PT GNI terus melakukan evaluasi dan perbaikan agar kejadian serupa tidak terulang di kemudian hari. Dirinya pun berharap agar manajemen dapat terus membuka diri, termasuk kepada tokoh masyarakat hingga media.
Sementara, Lurah Bahoue, Morowali Utara, Muh Syarih mendukung keberadaan PT GNI di wilayahnya. Menurutnya, PT GNI telah membuka lapangan kerja bagi warga Bahoue.
“Saya melihat keadaan sekarang, pemuda-pemuda yang tadinya sulit mendapatkan pekerjaan, dengan adanya perusahaan ini dapat sangat membantu dan mengurangi pengangguran,” ucapnya.
Sumber: BeritaSatu.com
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
Pengunjung Wahana di Taman Hiburan Dibiarkan 30 Menit Bergelantung Terbalik di Ketinggian
Fakta-fakta Lisa, Jennie dan Jisoo Blackpink Hengkang dari YG Entertainment
Lowongan Kerja KAI Logistik: Supervisor Accounting Berusia Maksimal 35 Tahun
Ini Deretan Drakor Populer Lee Sang Yeob yang Segera Menikahi Non-Selebritas
Daur Ulang Limbah, LPKR Berkomitmen Ciptakan Lingkungan Hidup Bersih dan Berkelanjutan
2
PSI Dukung Ganjar atau Prabowo? Ini Jawaban Kaesang
B-FILES


Perlukah Presiden/Kepala Negara Dihormati?
Guntur Soekarno
Urgensi Mitigasi Risiko Penyelenggara Pemilu 2024
Zaenal Abidin
Identitas Indonesia
Yanto Bashri