Pilot Susi Air Disandera, Banyak Penerbangan Penting di Papua Dibatalkan
Jakarta, Beritasatu.com - Pemilik maskapai penerbangan Susi Air, atau PT ASI Pujiastuti Aviation, Susi Pudjiastuti menyatakan banyak penerbangan Susi Air yang dibatalkan buntut dari pembakaran pesawatnya dan penyanderaan pilot Susi Air Phillips Mark Mehrtens, oleh Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM).
Susi mengatakan hampir 40 persen dari sekitar 100 penerbangan di Papua tidak bisa beroperasi, padahal kehadiran Susi Air sangat signifikan di Papua.
Susi menyatakan dengan terhentinya penerbangan Susi Air di Papua mengakibatkan akses ke sejumlah wilayah di rute perintis terputus, pengangkutan bahan bakar, makanan, orang-orang sakit untuk berobat, dan sebagainya menjadi terhambat.
“Tentu ini mengganggu kegiatan dan supply logistik daripada masyarakat yang hidup di pegunungan. Selain itu tidak dapat terjangkau lagi kecuali naik helikopter atau berjalan kaki," kata mantan Menteri Kelautan dan Perikanan itu, saat konfersi pers di Kecamatan Makassar, Jakarta Timur, Rabu (1/3/2023).
Susi meminta maaf kepada para pihak, mulai dari pemerintah daerah dan masyarakat Papua karena terganggunya angkutan orang dan barang di bumi Cenderawasih.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini