Kekhawatiran Risiko Perbankan Berlanjut, Bursa Eropa Jatuh
London, Beritasatu.com- Bursa Eropa ditutup melemah pada Jumat (24/3/2023) karena investor mengantisipasi kenaikan suku bunga bank sentral pada pekan ini dan berita terbaru dari sektor perbankan.
Stoxx 600 di bursa Eropa ditutup ambles 1,4% dengan hampir semua sektor membukukan penurunan.
Pasar sedikit memangkas kerugian setelah Presiden Bank Sentral Eropa (European Central Bank/ECB) Christine Lagarde mengatakan kepada pemimpin Uni Eropa bahwa sektor perbankan kawasan Eropa tangguh karena permodalan dan likuiditas kuat, pascareformasi 2008. Perangkat ECB juga dilengkapi untuk menyediakan likuiditas ke sistem keuangan jika diperlukan.
Meski ada jaminan, sayangnya saham bank turun 3,8%. Saham UBS, Societe Generale, Barclays, dan BNP Paribas turun tajam. Adapun saham minyak dan gas ditutup melemah 2,8%, saham konstruksi turun 3,1% dan industri turun 2,5%.
Citigroup minggu ini menurunkan peringkat sektor perbankan Eropa menjadi "netral" dari "overweight", mengutip dampak pengetatan kebijakan moneter berkelanjutan.
Sementara Bank Jerman memangkas kerugian sebelumnya menjadi ditutup turun 8,5%, memperpanjang penurunan 3,2% pada Kamis (23/3/2023) setelah credit default swaps, bentuk asuransi untuk pemegang obligasi, naik.
"Sentimen yang mendasari masih hati-hati dan pada kondisi ini tidak ada yang mau mengambil risiko di akhir pekan," kata Kepala Analis Nordea Jan von Gerich, dikutip oleh Reuters.
Bank of England menaikkan suku bunga sebesar 25 basis menjadi 4,25% pada Kamis setelah inflasi Inggris mencatat lonjakan di luar ekspektasi.
Adapun Bank sentral Swiss menaikkan suku bunga acuannya sebesar 50 basis poin. Kedua keputusan datang dalam bayang-bayang kenaikan Federal Reserve AS, The Fed sebesar 25 basis poin.
Bursa global juga mencermati komentar terbaru Menteri Keuangan AS Janet Yellen, yang mengatakan bahwa tindakan darurat yang digunakan untuk mencadangkan pelanggan Silicon Valley Bank (SVB) dan Signature Bank dapat diterapkan lagi di tengah kekhawatiran atas bank-bank regional AS.
Sementara bursa Asia Pasifik ditutup beragam pada Jumat.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini