Dana Eksportir yang "Diparkir" di Dalam Negeri Naik Capai US$ 1,38 Miliar
Jumat, 22 September 2023 | 22:19 WIB

Jakarta, Beritasatu.com - Bank Indonesia (BI) menilai dana eksportir yang ditempatkan di Indonesia pada bulan ini naik mencapai US$ 1,34 miliar melalui kebijakan term deposit (TD) valuta asing (valas) devisa hasil ekspor (DHE). Hal ini menyusul implementasi Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 36 Tahun 2023 tentang Devisa Hasil Ekspor dari Kegiatan Pengusahaan, Pengelolaan, dan/atau Pengolahan Sumber Daya Alam.
"Kalau di bulan lalu TD Valas DHE ini posisinya US$ 568 juta, bulan ini setelah dikeluarkannya PP 36/2023 maka TD Valas DHE sudah mencapai US$ 1,334 miliar," ucap Deputi Gubernur Senior BI Destry Damayanti dalam konferensi pers di Jakarta, dikutip Investor Daily, Kamis (21/9/2023).
Dari jumlah tersebut, 60% eksportir menyimpan dana mereka dalam tenor 3 bulan. Jumlah korporasi yang sudah menempatkan DHE-nya juga bertambah dari 50-an menjadi 122. Dari sisi perbankan, bank yang menyediakan rekening khusus bertambah jadi 16 bank. "Jadi kami sangat confident, TD valas DHE akan bisa terus meningkat. Ini melihat outstanding ya, tetapi kalau kita lihat kumulatif pasti jumlahnya akan jauh di atas tadi," kata Destry.
Melalui instrumen ini, kata dia, diharapkan para eksportir akan menyimpan dana mereka di pasar keuangan dalam negeri sehingga dapat menjaga stabilitas nilai tukar rupiah dan memperkuat perekonomian domestik. Dengan instrumen ini. akan memperkuat perekonomian nasional melalui penambahan cadangan devisa. Apabila pasar keuangan domestik lebih memiliki resiliensi akan meningkatkan ketahanan ekonomi domestik bila terjadi guncangan dalam perekonomian global.
"Sangat membantu kami memperkuat cadangan devisa kita. Apalagi nanti kalau sudah makin banyak akan ada juga instrumen lain yang bisa memonetisasi dari TD Valas DHE, dia akan menjadi underlying," kata Perry.
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

Piala Dunia U-17: Mali Tetap Punya Motivasi Tinggi Rebut Posisi 3

Langka! Banjir Menerjang Dataran Tinggi di Malang

Jokowi Ingatkan Perbankan Kucurkan Kredit ke UMKM, Jangan Hanya Beli SBN

Helikopter Militer AS Jatuh di Laut Jepang, 1 Orang Dipastikan Tewas

Piala AFC: Hajar Stallion 5-2, Bali United Bertengger di Posisi 3 Grup G

Kiper Liverpool Alisson Becker Cedera Panjang

Eks Aktivis 98 Sepakat Tolak Fitnah untuk Prabowo-Gibran

Selesai Diperiksa Penyidik, SYL Ngaku Sudah Sampaikan Semua Fakta

Diperiksa soal Dugaan Pemerasan Firli Bahuri, SYL Dicecar 12 Pertanyaan

Lirik Lagu Di Tepian Rindu oleh Davi Siumbing yang Viral di Media Sosial

204 Juta Data Pemilih di KPU Bocor, Menkominfo Sebut Bukan Motif Politik

Dampak Perubahan Iklim Makin Nyata, Jokowi Beberkan Faktanya

Ketidakpastian Global Masih Menghantui, Begini Karakteristiknya

Geledah Rumah di Jakarta, KPK Sita Bukti Dokumen Terkait Kasus Wamenkumham

Ada Gangguan Sinyal di Stasiun Citayam, Perjalanan KRL Tertahan
1
B-FILES


Pemilu 2024 vs Kesejahteraan Mental Generasi Z
Geofakta Razali
Rakernas IDI dan Debat Pilpres 2024
Zaenal Abidin
Indonesia dan Pertemuan Puncak APEC
Iman Pambagyo