Jakarta, Beritasatu.com - PT Xaurius Asset Digital memperkenalkan Xaurius (XAU), aset kripto bernilai emas pertama di Indonesia. Nilai satu token XAU setara dengan 1 gram emas fisik yang bernilai 99,9%. Aset kripto bernilai emas masuk dalam kategori stablecoin, sehingga para penggunanya tidak perlu khawatir terhadap harga yang fluktuatif.
“XAU diterbitkan menggunakan smart contract dan ditransaksikan di blockchain. Ini memudahkan siapa saja untuk mengirimkan emas secara mudah dan lintas negara,” ujar Direktur Xaurius, Nicco D Lawrence, dalam keterangan yang diterima Senin (3/5/2021).
Nicco menjelaskan, acuan harga emas mengikuti harga emas Antam. “Harga XAU diperbarui setiap hari di situs resmi kami. Sedangkan bukti cadangan emas akan diaudit oleh auditor independen. Kemudian hasil audit akan diterbitkan di situs resmi kami setiap 3 bulan,” imbuhnya.
Proses transfer XAU antarpengguna juga terhitung praktis dan cepat, cukup beberapa detik saja, karena menggunakan teknologi blockchain. Sebagai catatan, XAU memanfaatkan keunggulan teknologi blockchain Ethereum dan Binance Smart Chain, sehingga pengguna dapat memilih platform mana yang mereka ingin gunakan. "Dengan XAU, bisa membeli emas mulai Rp 50.000. Secara praktis, Xaurius menjadikan transaksi emas semudah mata uang fiat," sebut Nicco.
Xaurius sendiri telah merampungkan road map di antaranya, memasifkan produk Xaurius dan segera meluncurkan versi aplikasi mobile. Selain itu, ke depannya Xaurius akan merilis beragam macam fitur lainnya, seperti buy back guarantee.
Nicco menambahkan, XAU juga akan didaftarkan ke bursa aset kripto di Indonesia maupun luar negeri. “Itu yang akan memastikan perluasan akses terhadap XAU,” jelasnya.
Meskipun belum diperdagangkan di bursa aset kripto, namun peminat sudah bisa membeli XAU langsung di situs resmi, Xaurius.com.
Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini
Sumber: BeritaSatu.com