ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Erick Thohir: Restrukturisasi Berhasil, Garuda Lebih Sehat

Penulis: Lenny Tristia Tambun | Editor: FER
Rabu, 24 Agustus 2022 | 18:51 WIB
Pesawat Garuda Indonesia Airbus A330-900 Neo terbang dengan Livery Masker di Tangerang, Banten, Jumat (20/11/2020).
Pesawat Garuda Indonesia Airbus A330-900 Neo terbang dengan Livery Masker di Tangerang, Banten, Jumat (20/11/2020). (BeritaSatu Photo/Ruht Semiono / Ruht Semiono)

Jakarta, Beritasatu.com - Menteri Badan Usaha Milik Negera (BUMN) Erick Thohir mengatakan, restrukturisasi Garuda Indonesia melalui penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU) telah berhasil membuat BUMN ini menjadi lebih sehat.

"Mengenai Garuda, sesuai instruksi presiden, bagaimana kita bisa terus menekan harga tiket pesawat untuk lebih murah. Tadi kita sampaikan, alhamdulillah, terima kasih atas dukungan pemerintah dan DPR, kita sudah berhasil merestrukturisasi Garuda melalui PKPU sehingga Garuda kembali bisa bergerak secara korporasi lebih sehat," kata Erick Thohir dalam keterangannya seusai menghadiri rapat terbatas yang dipimpin Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (24/8/2022).

Salah satu indikasi Garuda Indonesia menjadi lebih sehat, ungkap Erick Thohir, pihaknya telah menyelesaikan putusan PKPU, yaitu pemerintah akan kembali membantu PMN sebesar Rp 7,5 triliun.

ADVERTISEMENT

"Sebenarnya itu sudah diputuskan hampir 1,5 tahun lalu, sebelum waktu kondisi Covid-19 terjadi. Tetapi inilah momentum yang baik saya rasa, tentu bagaimana sekarang recovery Covid-19 sudah terjadi, pertumbuhan ekonomi kita sudah di 5,44%," ujar Erick Thohir.

Karena itu, ia menyampaikan kepada Presiden Jokowi dan sejumlah menteri yang hadir dalam rapat terbatas tersebut, setelah dilakukan restrukturisasi melalui PKPU, Garuda akan menambah jumlah pesawatnya.

"Dimana yang sekarang, Garuda dan Citilink, jumlahnya hanya 61, di akhir tahun akan mencapai 120 (pesawat)," ungkap Erick Thohir.

Bagikan

BERITA TERKAIT

Jerman dan Prancis di Final Piala Dunia U-17, Erick Thohir: Kita Akan Disajikan Tontonan Berkelas

Jerman dan Prancis di Final Piala Dunia U-17, Erick Thohir: Kita Akan Disajikan Tontonan Berkelas

SPORT
Erick Thohir Tanggapi Isu Indonesia Akan Naturalisasi 150 Pemain

Erick Thohir Tanggapi Isu Indonesia Akan Naturalisasi 150 Pemain

SPORT
Erick Thohir: Timnas Indonesia U-17 untuk Program Jangka Panjang

Erick Thohir: Timnas Indonesia U-17 untuk Program Jangka Panjang

SPORT
Indonesia Raih Poin Bersejarah di Piala Dunia U-17,  Ini Komentar Presiden Jokowi dan Erick Thohir

Indonesia Raih Poin Bersejarah di Piala Dunia U-17,  Ini Komentar Presiden Jokowi dan Erick Thohir

SPORT
Lewat BNI, Menteri BUMN Yakin Diaspora dan Pekerja Migran Tidak Lagi Dipandang Sebelah Mata

Lewat BNI, Menteri BUMN Yakin Diaspora dan Pekerja Migran Tidak Lagi Dipandang Sebelah Mata

EKONOMI
Presiden Jokowi Resmikan Kantor FIFA Jakarta sebagai Hub Asia Tenggara

Presiden Jokowi Resmikan Kantor FIFA Jakarta sebagai Hub Asia Tenggara

SPORT

BERITA TERKINI

Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT