Jakarta, Beritasatu.com - Pembangunan infrastruktur terus digenjot oleh pemerintah. Namun jumlah tenaga kerja konstruksi yang tersertifikasi masih minim jumlahnya.
Ketua Umum Asosiasi Kontraktor Indonesia (AKI) Djoko Sarwono mengatakan, pihaknya menginisiasi pembentukan asosiasi profesi di bidang konstruksi bernama Perkumpulan Pakar Utama Bangunan Nusantara atau yang disingkat PU-Bangun.
"Kami sebagai asosiasi badan usaha diamanatkan oleh Menteri PUPR untuk ikut membina dan mendidik tenaga kerja konstruksi. Dengan menginisiasi asosiasi profesi ini, kami harapkan AKI ikut berperan dalam pengembangan SDM di Indonesia, khususnya bidang konstruksi,” kata Djoko Sarwono, di acara Rapat Anggota PU-Bangun, di Best Western Premier The Hive Hotel Jakarta, Rabu (2/11/2022).
Melalui rapat anggota ini, PU-Bangun telah mengukuhkan pengurus, yakni Ketua Umum Mursyid, Sekretaris Jenderal M Fauzan, Bendahara Umum, A Suko Widigdo, dan Ketua Pengawas Djoko Sarwono.
Mursyid mengatakan, PU-Bangun tidak sekadar asosiasi profesi. Namun betul-betul diharapkan bisa menjadi wadah bagi anggota untuk pendidikan, pelatihan, pembekalan, penelitian serta pengembangan diri.
"PU-Bangun juga ikut mendukung program pemerintah untuk sertifikasi tenaga kerja konstruksi,” kata Mursyid.
Sementara itu, Muhammad Fauzan menambahkan, PU-Bangun sendiri tidak bisa secara langsung mendirikan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP). "Kami akan menjalin kerja sama dengan LSP yang sudah ada," imbuhnya.
Menurut Fauzan, anggota PU-Bangun tidak hanya anggota AKI saja. Namun PU-Bangun akan merangkul semua tenaga kerja konstruksi. “Kami merangkul semua tenaga kerja konstruksi tanpa membedakan asosiasi badan usahanya,” tambahnya.
Tahun ini Kementerian PUPR menargetkan 46.790 Tenaga Kerja Konstruksi (TKK) mendapat pelatihan dan sertifikat pada 2022, yang terdiri dari 17.800 orang TKK reguler dan 28.990 orang TKK vokasi.
Adapun tantangan dalam layanan sertifikasi adalah masih banyak LSP yang menunggu proses lisensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Sumber: Investor Daily