Minggu, 26 Maret 2023

Elon Musk Prediksi Donald Trump Bakal Menang Pilpres jika Jadi Ditangkap

Surya Lesmana / LES
Minggu, 19 Maret 2023 | 14:33 WIB

San Francisco, Beritasatu.com – Kabar mengenai pernyataan Donald Trump yang meyakini, ia bakal ditangkap terkait kasus uang tutup mulut ke bintang porno sampai ke bos Twitter Elon Musk.

Dalam cuitannya di Twitter, Elon Musk mengungkapkan ide menariknya tentang apa yang akan terjadi jika Donald Trump ditangkap minggu depan

Terkait dakwaan yang mau dituduhkan jaksa di Manhatan, New York terhadap mantan presiden AS itu, Elon Musk meyakini, itu bukan bencana politik terbesar buat Donald Trump.

Malah akan mengembalikannya ke tampuk kekuasaan seperti pada tahun 2016.

Banyak yang meyakini, Donald Trump telah tamat karier politiknya sejak ia kalah dalam pilpres 2020.

Namun Donald Trump masih memiliki pendukung yang akan berusaha membawanya terpilih kembali di pilpres tahun depan.

Menangkap Donald Trump hanya setahun sebelum siklus pemilihan tanpa alasan yang kuat untuk memenjarakannya adalah kesalahan yang dapat dilakukan pemerintahan saat ini.

Elon Musk sangat menyadari hal ini dan dia sudah membuat prediksi yang bagus tentang itu.

Elon Musk yakin bahwa jika Donald Trump ditangkap, dia akan segera dibebaskan dan status martir akan memberinya lebih banyak pemilih yang bersimpati.

Hal ini tidak terlalu sulit untuk diprediksi. Donald Trump sudah mengetahui hal ini dan dia mengambil setiap kemungkinan keuntungan yang dapat menguntungkannya selama kampanye presiden 2024.

Karena pada akhirnya, pertarungan terakhir di dalam partai Republik adalah antara Donald Trump melawan Ron De Santis untuk maju ke pilpres dari kubu Republik. Siapa pun yang memenangkan perlombaan itu akan menjadi orang yang mencalonkan diri sebagai presiden pada tahun 2024.



Saksikan live streaming program-program BTV di sini


Bagikan

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

1034539
1034627
1034619
1034629
1034625
1034626
1034624
1034622
1034620
1034617
Loading..
Terpopuler Text

Foto Update Icon