Jakarta, Beritasatu.com - Juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan ada penambahan 375 kasus positif Covid-19 dalam 24 jam terakhir. Dengan ini maka total sampai hari ini, Selasa (21/4/2020), kasus positif Covid-19 di Indonesia menjadi 7.135.
"Saat ini jumlah laboratorium yang beroperasi sebanyak 37 dan ada beberapa laboratorium yang menghentikan aktivitas karena reagennya belum sampai. Sampai saat ini spesimen yang diperiksa sebanyak 503.701 dan kasus yang diperiksa sebanyak 46.173 orang. Hasil positif sebanyak 7.135 dan negatif 39.038 orang," tutur Achmad Yurianto.," ujar Achmad Yurianto di Graha BNPB, Selasa (21/4/2020).
Sedangkan untuk pasien sembuh bertambah 95 orang sehingga total menjadi 842 orang. Sementara untuk pasien meninggal juga bertambah 26 sehingga total menjadi 616 orang.
Adapun jumlah orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 186.330 atau bertambah 7.447. Sedangkan pasien dalam pengawasan sebanyak 16.763 atau tambah 1.117.
"Seluruh provinsi terdampak dengan jumlah kabupaten/kota terdampak meningkat menjadi 257. Jika diperhatikan pasien sembuh, DKI terbanyak dengan 206 orang."
Sumber: BeritaSatu.com