Minggu, 28 Mei 2023

Kemenkes: Sulit Diprediksi, Kapan Pandemi Berakhir

Maria Fatima Bona / WM
Jumat, 3 Desember 2021 | 17:03 WIB

Jakarta, Beritasatu.com - Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi mengatakan, pandemi Covid-19 berakhir sangat sulit diprediksi. Pasalnya, di saat kondisi Indonesia sudah mulai terkendali, kembali muncul varian Omicron merupakan kombinasi dari berbagai macam mutasi varian Covid-19.

Untuk itu, Nadia menuturkan, Kemenkes menjalankan sejumlah kebijakan pengendalian pandemi seperti vaksinasi Covid-19, 3 (testing, tracing, dan treatment) dan upaya protokol kesehatan (prokes) 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak) serta mengurangi mobilitas untuk mengantisipasi peningkatan kasus Covid-19.

“Kebijakan ini harus tetap kita jalankan karena tidak bisa memprediksi kapan pandemi ini akan berakhir, tapi upaya-upaya ke arah sana terus kita lakukan. Kita lihat situasi kesehatan kita terus membaik, artinya berbagai kegiatan sudah biasa dilakukan dan ini menjadi penting untuk di mana Indonesia menjadi presidensi G-20 dapat menunjukan kondisi yang baik,” kata Nadia pada saat dialog produkit bertajuk “Resiliensi dan Optimisme Menuju 2022”, secara daring, Jumat (3/12/2021).

Nadia juga berharap Indonesia bisa dapat menekan laju penularan Covid-19 dan menjadi negara pertama yang keluar dari situasi pandemi Covid-19 ini.

Dikatakannya, hal ini perlu kerja sama dari seluruh masyarakat karena kepatuhan masyarakat terhadap 3M dan percepatan vaksinasi tetap menjadi kunci saat ini untuk penanganan pandemi.



Sumber: BeritaSatu.com

Saksikan live streaming program-program BTV di sini


Bagikan

BERITA TERKAIT

Satgas Sebut Pasien Covid-19 di Babel Tersisa 26 Orang

Satgas Sebut Pasien Covid-19 di Babel Tersisa 26 Orang

NUSANTARA
Virus Asli Covid-19 Sudah Tak Ada, WHO Rekomendasikan Vaksin untuk Varian XBB

Virus Asli Covid-19 Sudah Tak Ada, WHO Rekomendasikan Vaksin untuk Varian XBB

INTERNASIONAL
Satgas Covid-19 Pastikan 3,17 Juta Penduduk RI Telah Vaksin Booster Kedua

Satgas Covid-19 Pastikan 3,17 Juta Penduduk RI Telah Vaksin Booster Kedua

NASIONAL
Jemaah Haji Wajib Waspadai Penularan MERS-CoV di Saudi

Jemaah Haji Wajib Waspadai Penularan MERS-CoV di Saudi

NASIONAL
Belajar dari Pandemi Covid-19, ASEAN Bangun Satu Sistem Informasi Kesehatan

Belajar dari Pandemi Covid-19, ASEAN Bangun Satu Sistem Informasi Kesehatan

NASIONAL
Begini Mekanisme Pembiayaan Pasien Covid-19 Setelah Status Darurat Dicabut

Begini Mekanisme Pembiayaan Pasien Covid-19 Setelah Status Darurat Dicabut

NASIONAL

BERITA TERKINI

Korban PHK Pabrik Sepatu dan Pakaian Diprediksi Bakal Terus Bertambah

EKONOMI 5 menit yang lalu
1047384

DMS Bank Gandeng Oh Credit Bangun Bank Syariah

EKONOMI 6 menit yang lalu
1047385

Gibran Temani Puan Bersepeda di CFD Solo

NUSANTARA 10 menit yang lalu
1047383

Pilpres Turki Putaran Kedua Berlangsung, Erdogan Disebut Masih Kuat

INTERNASIONAL 14 menit yang lalu
1047382

Ini Proyek BTS Bakti Kominfo yang Dikorupsi Johnny Plate

NASIONAL 18 menit yang lalu
1047381

Gibran Jelaskan Pertemuan dengan Prabowo ke Puan Saat Makan Berdua

BERSATU KAWAL PEMILU 21 menit yang lalu
1047380

Preview Brentford vs Manchester City, Membidik Kado Penutupan Musim

SPORT 30 menit yang lalu
1047379

Serangan Drone Skala Besar Guncang Ibu Kota Kyiv, 1 Orang Tewas

INTERNASIONAL 39 menit yang lalu
1047378

Enggartiasto Lukita Sebut Antusias Peserta Fun Run eL Royal Sangat Tinggi

NASIONAL 49 menit yang lalu
1047377

Jadi Korban Perdagangan Orang di Kamboja, Wanita Asal Sukabumi Disekap dan Tak Diberi Makan

NUSANTARA 51 menit yang lalu
1047376
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon