Kawasan Konservasi Kian Ramai Dikunjungi Wisatawan
Jakarta, Beritasatu.com - Wisatawan yang mengunjungi kawasan konservasi semakin ramai dengan angka mencapai 5,29 juta orang pada tahun 2022. Data tersebut diungkapkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Konservasi (KLHK), Senin (16/1/2023).
Menurut Menteri LHK Siti Nurbaya, jumlah tersebut terdiri atas 5,1 juta wisatawan domestik serta 189.000 wisatawan mancanegara.
"Kondisi itu lebih tinggi atau meningkat hampir dua kali lipat dibandingkan data tahun 2021, dimana kunjungan wisatawan domestik 2,9 juta dan wisatawan mancanegara 12 ribu," ujar Siti Nurbaya.
Nilai penerimaan negara bukan pajak (PNBP) dari pungutan masuk objek wisata alam tercatat sebesar Rp 96,7 miliar pada tahun 2022. Nominal itu lebih besar dibandingkan capaian PNBP 2021 yang hanya sebesar Rp 34,2 miliar.
Sumber: ANTARA
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Bagikan
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
4 Fakta Menarik Film Buya Hamka Karya Sutradara Fajar Bustomi
8 Artis Korea Selatan yang Pernah Berakting di Hollywood
Ingin Nikahi Adik Ipar, Pria di Lampung Racun Istri Sendiri
Sstt...Ini Bisikan Harga Mitsubishi XFC Baru
Mulai Hari Ini, Insentif PPN untuk Mobil Listrik Berlaku
Arsenal vs Leeds United: "Meriam London" Dituntut Main Lepas
Profil dan Biodata V BTS, Debut Jadi Brand Ambassador!
Joe Biden Tak Mau Komentari Soal Dakwaan Donald Trump
