Tetap Rukun dan Kompak, 8 Artis Ini Nikah Beda Agama
Jakarta, Beritasatu.com - Pernikahan beda agama saat ini mulai banyak dilakukan oleh sebagian besar masyarakat di Indonesia. Tak terkecuali deretan artis berikut ini. Meski sempat menuai polemik, nyatanya setelah menikah kehidupan mereka tetap harmonis.
Di Indonesia, pernikahan artis beda keyakinan ini bukan hanya dilakukan oleh Mikha Tambayong dan Deva Mahendra, namun ada beberapa artis yang ternyata memutuskan menikah meskipun mereka berbeda keyakinan.
Berikut sejumlah pasangan artis yang akhirnya menikah meskipun memiliki perbedaan keyakinan yang dikumpulkan oleh Beritasatu.com dari berbagai sumber.
1. Ari Sihasale dan Nia Zulkarnaen
Pasangan Ari Sihasale dan Nia Zulkarnaen adalah pasangan artis yang menikah meskipun mereka berbeda keyakinan. Namun begitu pernikahan yang mereka gelar sejak 19 tahun lalu ini ternyata hingga kini masih terus berjalan bahkan keduanya selalu terlihat romantis dan saling mengisi sebagai pasangan suami istri.
Nia Zulkarnaen yang sebelumnya menikah dengan Alexander David Siahaan akhirnya menentukan pilihannya pada Juharson Estrella Sihasale atau yang akrab disapa Ari Sihasale pada 2003, dimana Ari sendiri sebelumnya memang merupakan mantan kekasihnya.
Meski telah menikah hampir 20 tahun, Putri aktor Dicky Zulkarnaen ini belum memiliki anak dari Ari Sihasale namun mereka tidak pernah diisukan bermasalah dalam rumah tangganya. Bahkan keduanya kini memiliki anak angkat dan kerap terlibat pembuatan film melalui rumah produksi yang mereka buat bersama Alenia Pictures.
2. Nurul Arifin dan Mayong Suryo Laksono
Nurul Arifin dan Mayong Suryo Laksono adalah pasangan artis yang menikah meski berbeda keyakinan. Keduanya menikah pada 1991 dan kini telah memiliki dua orang anak.
Mayong yang merupakan seorang jurnalis berhasil meraih simpati Nurul Arifin yang kala itu tengah berada di puncak kesuksesan dengan menjadi artis yang bermain dalam beberapa film box office di Indonesia.
Meski menikah dan berbeda keyakinan pernikahan keduanya kini telah berusia 31 tahun. Keduanya tetap terlihat mesra dan romantis. Terlebih Nurul mendapat dukungan penuh dari suaminya saat terjun menjadi seorang anggota DPR RI dari Partai Golkar.
3. Rio Febrian dan Sabria Kono
Pasangan Rio Febrian Samandan dan Sabria Kono menjadi pasangan artis yang menikah meski keduanya berbeda keyakinan. Keduanya menikah pada 2010 lalu di Bangkok, Thailand.
Dari pernikahan keduanya, mereka memiliki dua orang anak bernama Jamaica Fosteriano Febrian dan Kalampati Sinarra Febrian.
Rio menyatakan bahwa pernikahannya dengan Sabria Kono bisa langgeng sampai sekarang lantaran keduanya saling menghormati pasangannya masing-masing sekalipun berbeda keyakinan.
Hal itu termasuk saat keduanya merayakan hari raya. Rio mengaku menghormati keyakinan sang istri dan mendukung Sabria saat menjalankan ibadah ramadhan dan perayaan hari Raya Idul Fitri yang dijalani Sabria. Hal sebaliknya, Sabria juga mendukung dan ikut serta merayakan hari Natal bersama suaminya.
Diakui Rio, meski hidup dalam keadaan romantis namun keduanya sempat mengalami masa-masa sulit saat awal menikah dan hidup sebagai pasangan berbeda agama.
"Kalau gue terbiasa untuk terus jalanin aja. Kalau memang susah kenapa harus dibilang susah. Kalau terus lu bilang susah ya nggak jalan nanti, sama kayak naik sepeda. Hidup gue dulu minus. Jadi kalau lagi susah, gue kasih tau istri, ke anak gue, itu akan jadi negatif. Gue milih skip aja, gue jadi mesinnya untuk terus bergerak. Jangan fokus ke susahnya tapi maju dan bahagia aja," ungkap Rio lewat obrolan di channel YouTube Sophie Navitalks yang dikutip Beritasatu.com.
Saat ini, Rio Febrian dan Sabria Kono sendiri dikabarkan telah tinggal di Yogyakarta dan memiliki sebuah usaha kafe di kota Gudeg itu. Meski begitu Rio kini masih menjalani aktivitasnya sebagai seorang penyanyi dan kerap bolak balik ke Jakarta untuk urusan pekerjaan, namun untuk sang istri, kini dikabarkan sudah meninggalkan dunia hiburan dan fokus mengurus usahanya di Yogyakarta.
4. Audi Marissa dan Anthony Xie
Pasangan artis yang menikah dan berbeda keyakinan selanjutnya adalah Audi Marissa. Wanita kelahiran Jakarta, 24 Mei 1995 ini resmi menikah dengan pria bernama Anthony Xie pada 2020 lalu. Dari pernikahan itu keduanya sudah memiliki momongan bernama Anzel Maverick Xie.
Anthony suaminya sendiri merupakan rekan kerjanya saat bermain dalam sinetron Anak Langit. Pernikahan keduanya digelar di The Ritz Carlton Parific Place Jakarta pada 12 September 2020 lalu.
5. Marcell Siahaan dan Rima Melati
Pasangan penyanyi Marcell Siahaan dan Rima Melati menjadi satu dari sekian banyak selebriti yang menikah meski keduanya memiliki perbedaan keyakinan.
Marcell dan Rima Melati menikah pada 2009 lalu setelah sebelumnya, dia sempat mempersunting penulis dan pencipta lagu Dewi Lestari (Dee Lestari). Namun sayang pernikahan yang di bangun Marcell dan Dee Lestari harus kandas di 2008 setelah keduanya berjuang mempertahankan cinta mereka.
6. Nana Mirdad dan Andrew White
Meskipun berbeda keyakinan, tak membuat Andrew White dan Nana Mirdad gentar menghadapi pernikahan. Pasangan ini kemudian tetap menikah meskipun tidak dalam agama yang sama.
Seolah mengulang kisah kedua orang tua mereka, Jamal Mirdad dan Lydia Kandou yang menikah berbeda keyakinan sejak 1984 silam. Namun sayang, pernikahan Jalan dan Lydia harus kandas di 2013 silam.
Nana menikah dengan Andrew White yang merupakan rekan di sinetronnya dan berusia 9 bulan lebih muda darinya. Kabarnya, pernikahan tersebut digelar lantaran Nana tengah hamil duluan sebelum keduanya resmi menikah. Dari hasil pernikahannya itu, keduanya dikaruniai dua orang anak.
7. Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara
Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara menjadi pasangan selanjutnya yang menikah meski keduanya berbeda keyakinan. Tak hanya itu, perbedaan usia antara Nadine yang lebih tua 5 tahun daripada Dimas Anggara ternyata tak melenyapkan rasa cinta keduanya. Nadine menikah dengan Dimas Anggara tahun 2018 lalu dan kini memiliki seorang anak bernama Nadi Djiwa Anggara.
8. Asmirandah dan Jonas Rivanno
Pernikahan Asmirandah dan Jonas Rivanno awalnya sempat menuai kontroversi lantaran perbedaan keyakinan. Mereka menikah pada tahun 2013 lalu di saat Asmirandah masih memeluk agama Islam.
Kemudian, sesaat setelah menikah, Asmirandah justru berpindah keyakinan memeluk agama yang sama dengan Jonas. Keduanya akhirnya menikah kembali secara kristen pada 22 Desember 2013 lalu. Dari hasil pernikahan ini, mereka telah dikaruniai satu orang anak.
Sumber: BeritaSatu.com
Saksikan live streaming program-program BTV di sini