Jumat, 2 Juni 2023

Pelesiran ke Jepang, Jangan Lewatkan Lokasi Ini untuk Melihat Sakura Terbaik

Winda Destiana Putri / WDP
Kamis, 23 Maret 2023 | 18:00 WIB

Jakarta, Beritasatu.com - Musim semi merupakan momen yang paling ditunggu di Jepang karena keindahan bunga Sakura yang sangat terkenal. Pemerintah Tokyo juga telah memutuskan bahwa pesta bunga Sakura akan kembali diadakan.

Walaupun ada banyak tempat bagus untuk dilihat, namun Festival Sakura Oedo Fukagawa di Tokyo menjadi salah satu yang terbaik karena tidak hanya memungkinkan Anda melihat sekitar 270 pohon sakura yang terletak di sepanjang tepi Sungai Oyokogawa, Anda dapat melihatnya dari perahu tradisional yang unik.

Deretan pohon terbentang sekitar 1,3 kilometer di sepanjang sungai, dan terkenal dengan cabang-cabangnya yang menggantung rendah, serta menjuntai di dekat permukaan air. Jenis pohon yang terlihat adalah pohon sakura Somei Yoshino, yang dibudidayakan selama periode Edo (1603-1867) di Tokyo.

Advertisement

Bukan hanya pepohonan yang memberikan nuansa Edo, pengunjung juga dapat menyusuri sungai dengan perahu tradisional agar benar-benar merasa seperti melakukan perjalanan ke masa lalu. Dengan pengemudi yang mengatur laju perahu menggunakan dayung, dan staf yang memainkan shamisen (instrumen senar tradisional Jepang), ini tentunya merupakan cara unik untuk menikmati sakura di tahun ini.

Melansir laman SoraNews24, festival ini juga memiliki banyak hal lain yang ditawarkan. Mulai pukul 17:00. hingga 22:00, pohon sakura akan menyala dan membuat pemandangan malam hari menjadi lebih spektakuler. Akan ada acara khusus yang diadakan sesekali selama periode dua minggu festival, termasuk Hanami Cafe, area pedagang kaki lima yang akan menjual makanan khas lokal seperti nasi Fukagawa dan sate daun bawang panggang.

Kemudian akan ada pertunjukan lokal oleh Klub Kano Fukagawa, musik jazz yang dimainkan oleh band lokal, dan pagar sepanjang Sungai Oyokogawa akan dihiasi dengan foto-foto pemandangan tepi sungai dulu dan sekarang. Juga akan ada panel tentang sejarah metode pengendalian banjir.

Festival Sakura Oedo Fukagawa akan berlangsung tahun ini dari tanggal 18 Maret hingga 2 April, tetapi mengingat seberapa cepat sakura diperkirakan mekar tahun ini, mungkin lebih baik pergi ke sana lebih awal sebelum terlewat.



Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

Pelesiran ke Jepang, Jangan Lupa Cicipi Pompompurin Menggemaskan Ini

Pelesiran ke Jepang, Jangan Lupa Cicipi Pompompurin Menggemaskan Ini

LIFESTYLE

BERITA TERKINI

Duet Thailand Kuasai Golfpreneur Junior World Championship 2023

SPORT 3 menit yang lalu
1048518

KAI Resmi Operasikan KA Argo Semeru, Siapkan Tarif Promo

NUSANTARA 12 menit yang lalu
1048517

Jokowi Nikmati Libur Cuti Bersama di Alun-Alun Utara Yogyakarta Santap Bakmi Jawa Pak Pele

NUSANTARA 17 menit yang lalu
1048516

KPK Titipkan 2 Mobil Rafael Alun di Polresta Solo

NASIONAL 19 menit yang lalu
1048514

Tolak Klub Arab Saudi dan Bertahan di Madrid, Benzema Ungkap Alasannya

SPORT 20 menit yang lalu
1048515

Guru Gembul Ungkap Dampak Artificial Intelijen terhadap Pendidikan di Indonesia

NASIONAL 31 menit yang lalu
1048513

Wasekjen Demokrat: Ada Kejutan Usai Anies Bertemu SBY di Pacitan

BERSATU KAWAL PEMILU 32 menit yang lalu
1048512

Induknya Shopee Disebut Bubarkan Unit Investasi Sea Capital

EKONOMI 35 menit yang lalu
1048511

Jelang Liga 1, Persebaya Gelar Pemusatan Latihan di Yogyakarta

SPORT 36 menit yang lalu
1048510

Wisata Sumber Banteng, Spot Liburan Terbaru di Kota Kediri

LIFESTYLE 52 menit yang lalu
1048508
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon