ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Dilarang Pakai Lagu Dewa 19, Once: Ahmad Dhani Giring Opini Publik

Penulis: Chairul Fikri | Editor: CAH
Jumat, 31 Maret 2023 | 23:22 WIB
Once Mekel
Once Mekel (Beritasatu Photo /Chairul Fikri)

Jakarta, Beritasatu.com - Larangan musisi Ahmad Dhani kepada Once Mekel membawakan lagu-lagu grup band Dewa 19 ditanggapi santai oleh penyanyi bernama Elfonda Mekel. Bahkan Once mengaku ada hal yang penting yang membuat mereka akhirnya kini berseteru namun bersifat pribadi.

Hal itu diungkapkan Makassar, 21 Mei 1970 saat menggelar jumpa pers di Kawasan Lebak Bulus Jakarta Selatan, Jumat (31/3/2023).

"Masalah ini sebetulnya ada pada dua sisi. Pertama masalah hukum, ketidakpahaman akan ketentuan hukum positif atau hukum yang berlaku. Yang kedua, adalah masalah yang bersifat lebih pribadi," ungkap Once.

ADVERTISEMENT

"Kalau masalah yang pribadi lagi sepertinya enggak usah diungkap di sini. Ini konstruksinya masalah hukum, aturan yang sebenarnya berlaku," lanjutnya.

Dilanjutkannya, larangan menyanyikan lagu Dewa 19 oleh pemilik Republik Cinta Manajemen itu sebagai upaya ketidakpahaman Dhani terhadap ketentuan UU Hak Cipta sesuai Pasal 87 UU Hak Cipta jo Pasal 10 Peraturan Pemerintah Nomor 56 Tahun 2021 tentang Pengelolaan Royalti Hak Cipta Lagu dan/atau Musik (PP 56/2021).

"Menurut saya Dhani sebagai politisi, dia harus membuat langkah-langkah yang komunikatif elegan melalui jalan-jalan konstruktif. Apabila ada ketidakpuasan bukan membuat pernyataan yang menyetir opini publik seolah-olah saya yang bersalah," ujar Once.

Menanggapi pelarangan itu, Once mengaku tidak akan membawakan lagu-lagu Dewa dalam penampilannya.

"Saya gak akan membawakan lagu Dewa 19, kecuali lagu yang saya ikut menulisnya. Itu pun cuma satu di lagu Cemburu. Hanya untuk fans-fans aku biar senang.

"Dari dulu juga sebenarnya begitu, enggak membawakan sampai 10 lagu Dewa 19. Saya juga sadar dari dulu enggak bisa bawakan banyak lagu Dewa 19, paling saya bawakan tiga lagu, itu sudah paling banyak. Jadi enggak ada cerita saya bawakan banyak lagu Dewa 19 sehingga membingungkan orang bakal undang Dewa atau Once, enggak akanlah," tandasnya.



Bagikan

BERITA TERKAIT

Jadi Bacaleg PDIP, Once Mekel Serius Terjun ke Politik

Jadi Bacaleg PDIP, Once Mekel Serius Terjun ke Politik

LIFESTYLE
Dewa 19 Jadi Pengisi Spesial D'Dangdutin Fest 2023

Dewa 19 Jadi Pengisi Spesial D'Dangdutin Fest 2023

LIFESTYLE
Gebukan Drum Tyo Nugros Buat Penonton Wanita Konser Dewa 19 Histeris

Gebukan Drum Tyo Nugros Buat Penonton Wanita Konser Dewa 19 Histeris

LIFESTYLE
Pecah! Konser Dewa 19 di GBK Buat 85.000 Baladewa Terpukau

Pecah! Konser Dewa 19 di GBK Buat 85.000 Baladewa Terpukau

LIFESTYLE
Ahmad Dhani Siap Sajikan Konser Terbesar dan Termegah di Solo

Ahmad Dhani Siap Sajikan Konser Terbesar dan Termegah di Solo

LIFESTYLE

BERITA TERKINI

Whoosh Dipakai Saat Piala Dunia U-17, Ini Alasannya

SPORT 16 menit yang lalu
1070027

Masih Energik, Atiek CB sapa Penggemar Jelang Kepulangannya ke Amerika Serikat

LIFESTYLE 17 menit yang lalu
1070026

Sidang Putusan Tamara Bleszynski dan Ryszard Ditunda hingga Pekan Depan

LIFESTYLE 21 menit yang lalu
1070025

Pakar Bagikan Tip Mudah Hadapi Cuaca Panas

LIFESTYLE 24 menit yang lalu
1070024

Pameran Trofi Piala Dunia U-17 Digelar di 4 Kota Tuan Rumah

SPORT 35 menit yang lalu
1070023

Pentingnya Vaksinasi Cacar Air untuk Mencegah Herpes Zoster

LIFESTYLE 39 menit yang lalu
1070022

Enggan Berpacaran, Natasha Wilona Masih Prioritaskan Karier

LIFESTYLE 56 menit yang lalu
1070020

Seri Google Pixel 8 dan Pixel Watch 2 Meluncur 4 Oktober, Intip Bocorannya

OTOTEKNO 59 menit yang lalu
1070019

Nasdem: Mentan SYL Tiba di Indonesia 5 Oktober, Langsung Hadap Surya Paloh

NASIONAL 1 jam yang lalu
1070018

Virgoun Punya Pacar Baru, Begini Respons Inara Rusli

LIFESTYLE 1 jam yang lalu
1070017
Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT