Gudang yang Terbakar di Tangerang Bukan Milik Shopee, tetapi Goto Living
Rabu, 22 Maret 2023 | 21:28 WIB

Jakarta, Beritasatu.com – Gudang yang terbakar di Kota Tangerang, Banten, bukan milik Shopee, tetapi Goto Living.
Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Manajemen Shopee kepada Beritasatu.com bahwa gudang yang terbakar bukanlah milik marketplace berwarna oranye itu.
"Konfirm gudang yang terbakar itu bukan milik Shopee," kata dia dalam sambungan di telepon.
Dia juga menjelaskan bahwa gudang yang terbakar itu milik perusahaan peralatan rumah tangga seperti yang beredar videonya di sosial media Instagram.
"Itu memang gudang, tetapi bukan punya kami. Berita yang beredar di Instagram @kabar_tangerang itu benar," sambungnya.
"Sebuah gudang peralatan rumah tangga terbakar di Jalan KS Tubun, Kelurahan Koang Jaya, Karawaci, Tangerang pada Rabu (22/3/2023) sore pukul 15.30 WIB," tulis akun @kabar_tangerang dalam laman captionnya.
Diberitakan sebelumnya, sebuah gudang penyimpanan belanjaan produk online Shopee di Jalan KS Tubun, Kelurahan Koang Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Banten, ludes terbakar, Rabu (22/3/2023).
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
Lirik Lagu Walking Back Home dari Vira Talisa Berikut Terjemahannya yang Viral di TikTok
KPK Duga Gratifikasi Eko Darmanto Lebih dari Rp 10 Miliar, Masih Bisa Bertambah
Hari Ini, Petinggi Partai Koalisi Prabowo Bakal Bertemu Bahas Cawapres
B-FILES


ASEAN di Tengah Pemburuan Semikonduktor Global
Lili Yan Ing
Perlukah Presiden/Kepala Negara Dihormati?
Guntur Soekarno
Urgensi Mitigasi Risiko Penyelenggara Pemilu 2024
Zaenal Abidin