Jenguk David, Ayah Shane Lukas Bawa Bunga dan Surat
Jakarta, Beritasatu.com - Tagor Lumbantoruan, ayah dari Shane Lukas, salah satu tersangka kasus penganiayaan terhadap David, mendatangi Rumah Sakit Mayapada di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (23/3/2023). Ia membawa buket bunga dan surat.
Tidak sendiri, Tagor yang tiba sekitar pukul 16.20 WIB datang bersama kuasa hukum, Happy SP Sihombing. Shane Lukas merupakan salah satu tersangka dalam kasus penganiyaan terhadap David. Tersangka lainnya, adalah Mario Dandy Satriyo.
Dari pantauan jurnalis Beritasatu.com, ayah Shane Lukas dan tim kuasa hukum datang membawa buket bunga berukuran cukup besar. Setelah melewati pengecekan di depan lobi RS Mayapada, mereka masuk ke dalam.
Tidak terlalu lama, sekitar pukul 17.10 WIB mereka sudah keluar dari area dalam rumah sakit. Tagor dan tim kuasa hukum lalu menjelaskan maksud dan tujuan kedatangan mereka pada hari ini.
"Maksud dan tujuan kami ke sini kami mau besuk David dan ingin ketemu dengan ibu, bapak dan keluarga besar David hari ini. Kebetulan kami mendengar juga sudah ada kebaikan-kebaikan untuk kesehatan David, pas lagi di bulan Ramadan yang baik ini kami sempatkan datang dengan tim penasihat hukum," ujar Tagor Lumbantoruan, di RS Mayapada, Jakarta Selatan.
Selain membawa buket bunga, mereka juga datang membawa titipan surat dari Shane Lukas untuk David. Tagor menjelaskan, sang putra sendiri yang menitipkan surat tersebut kepada kuasa hukum.
Kuasa hukum Shane Lukas, Happy SP Sihombing menambahkan dirinya terkejut ketika menerima surat tersebut. Surat dititipkan kepada dirinya saat menjenguk Shane Lukas ke Rutan Polda beberapa waktu lalu.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Bagikan