Flexing Harta, Istri Pejabat Dishub DKI Akan Diperiksa Inspektorat DKI
Jakarta, Beritasatu.com - Inspektorat DKI Jakarta mengatakan akan melakukan pemeriksaan terhadap istri
Kepala Bidang Pengendalian dan Operasi Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Massdes Arouffy. Hal tersebut berkenan dengan pamer gaya hidup mewah yang dilakukan anak dan istrinya di media sosial.
"Sementara masih yang bersangkutan, akan dikembangkan sesuai dengan perkembangannya kalo misal dirasa perlu dihadirkan pihak-pihak terkait (anak dan istri) tentu kita hadirkan," ungkap Inspektur Pembantu II Inspektorat DKI Jakarta Deden Bahtiar di Blok G Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jumat (31/3/2023).
Deden mengatakan istri Massdes berprofesi sebagai ibu rumah tangga (IRT). Penjadwalan pemanggilan atas istri Massdes akan dilakukan guna memperoleh kejelasan atas sumber kekayaannya. Ketika ditanya mengenai waktu pemanggilan, dia belum bisa mengungkapkan lebih jauh.
"Istrinya tidak bekerja, menurut pengakuannya, karena kami sendiri menggali informasi dari yang bersangkutan. Artinya hari ini sedang dilakukan klarifikasi, apakah nanti kita akan hadirkan istrinya misal, atau anaknya, jadi belum tahu penjadwalannya," tuturnya.
"Bahkan bila perlu kami hadirkan juga barang-barangnya kan gitu. Itu butuh waktu, sementara ini masih klarifikasi pendahuluan," tambahnya.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini