ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Polisi Pastikan Anak Pamen TNI AU Tewas Akibat Luka Tusuk di Bagian Dada

Penulis: Steve Yanto | Editor: BW
Selasa, 3 Oktober 2023 | 16:23 WIB
Kombes Pol Leonardus Simarmata.
Kombes Pol Leonardus Simarmata. (dok)

Jakarta, Beritasatu.com - Polres Metro Jakarta Timur memastikan CHR (16), putra perwira TNI AU yang tewas di Pos Spion Ujung Landasan 24 Lanud Halim Perdanakusuma pada Minggu (24/9/2023) akibat luka tusuk di bagian dada bawah.

Hal ini diungkapkan Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Leonardus Simarmata saat konferensi pers di Polres Metro Jakarta Timur, Selasa (3/10/2023).

"Dari hasil autopsi, terdapat enam luka tusuk. Tiga tusukan berada di hati dan berakibat fatal. Luka bakar di tubuh 91 persen," ujar Leonardus.

ADVERTISEMENT

Leonardus menambahkan, dari hasil pemeriksaan satpam pengamanan golf swasta yang berada sekitar 30 meter dari lokasi kejadian, sempat mendengar teriakan dari CHR (16), saat ditemukan di dalam pos, kondisi dalam keadaan terbakar.

"Ada saksi yang mendengar suara rintihan. Itu dengan jarak kurang lebih 35 sampai 40 meter. Kata satpam golf, masih dalam keadaan berkobar," ujar Leonardus.

Dari hasil olah TKP, polisi juga menemukan pemantik dan ceceran bensin di sekitar Pos Spion Ujung Landasan 24 Lanud Halim Perdanakusuma.

Namun, hingga saat ini belum dapat dipastikan kronologis hingga korban terbakar karena polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut.



Bagikan

BERITA TERKAIT

Ditemukan 6 Luka Tusuk di Dada Jasad Anak Pamen TNI AU yang Tewas Terbakar

Ditemukan 6 Luka Tusuk di Dada Jasad Anak Pamen TNI AU yang Tewas Terbakar

MEGAPOLITAN
Ada Jejak Jelaga di Tenggorokan, Anak Pamen TNI AU Masih Hidup Saat Dibakar

Ada Jejak Jelaga di Tenggorokan, Anak Pamen TNI AU Masih Hidup Saat Dibakar

NASIONAL
Ada Luka Sayatan di Dada Jasad Anak Pamen TNI AU

Ada Luka Sayatan di Dada Jasad Anak Pamen TNI AU

MEGAPOLITAN

BERITA TERKINI

Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT