Polisi Sweeping Lokasi Tawuran di Manggarai, 9 Orang Ditangkap

Jakarta - Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Selatan dan Polres Metro Jakarta Pusat, menggelar sweeping di kawasan Manggarai, Tebet, Jakarta selatan dan Jalan Tambak, Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, terkait peristiwa tawuran antar-warga. Sembilan orang diamankan.
Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya AKBP Didik Sugiarto mengatakan, personel gabungan Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Selatan dan Polres Metro Jakarta Pusat, menggelar tindakan kepolisian berupa penangkapan terhadap orang-orang yang diduga terlibat dalam peristiwa tawuran.
"Ada sembilan orang yang kami amankan dan saat ini sedang dilakukan pemeriksaan untuk menentukan status mereka apakah mereka mempunyai peran di dalam peristiwa tawuran itu atau tidak," ujar Didik, Rabu (8/3).
Dikatakannya, polisi juga melakukan penggeledahan di rumah atau ruang-ruang yang diduga menjadi tempat persembunyian pelaku tawuran. Termasuk, menyimpan senjata yang dipakai.
"Hasil penggeledahan, ada beberapa peralatan yang diduga dipakai tawuran, ada senapan angin, ada golok, ada senjata tajam, ada juga dalam penggeledahan narkoba dan peralatan narkoba," ungkapnya.
Ia menegaskan, kegiatan ini akan terus dilakukan baik periodik maupun insidentil.
"Hasil penyidikan kami juga mengidentifikasi orang-orang yang terlibat dalam tawuran. Kami mengimbau kepada orang-orang yang saat ini kita cari untuk menyerahkan diri ke Polda Metro atau Polres Jakarta Selatan, untuk kita lakukan proses hukum lebih lanjut. Dalam waktu dekat akan kami sebarkan DPO itu. Hasil penyidikan sedang berlangsung, akan kami cari," tegasnya.
Menyoal apa motif di balik tawuran ini, Didik mengaku masih menyelidikinya. "Terjadi perselisihan antar beberapa kelompok yang ada di sini. Dipicu dengan adanya bunyi petasan, mengakibatkan kelompok lain menyerang. Tapi, latar belakang tawuran ini terus kami dalami untuk mencari akar masalahnya, kita coba mencari solusinya agar tidak terulang," katanya.
Ia menuturkan, Polda Metro Jaya dan jajaran akan terus melakukan penegakan hukum secara tegas dan melakukan langkah-langkah tindakan kepolisian secara sinergis untuk mencegah dan memberantas peristiwa tawuran ini.
"Jadi kita akan terus bersinergi dengan seluruh stakeholder yang ada untuk mencegah dan menyadarkan masyarakat agar tidak lagi tawuran, tetapi membangun dirinya, mendukung pembangunan nasional atau pemerintah propinsi," tandasnya.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Budi Hermanto mengatakan, beberapa orang yang diamankan dibawa ke Polda Metro Jaya dan Polres Jakarta Selatan.
"Ada sembilan orang yang kita amankan. Lima orang dibawa ke Polda, sedangkan empat kita bawa ke Polres Selatan," katanya.
Sumber: BeritaSatu.com
BERITA TERKINI
Top 5 News: Rencana Reshuffle Kabinet hingga Kasus Perundungan di Bekasi
Hasil Pertandingan Liga Champions: Duo Inggris Arsenal-MU Keok, Madrid-Bayern Menang Tandang
Bulu Tangkis Asian Games: Lawan Unggulan 4 di 16 Besar, Apriyani/Fadia Siap Main Capek
Hasil Copenhagen vs Bayern Munchen 1-2, Die Roten Susah Payah Taklukkan Tuan Rumah
4
Gus Yaqut Heran, Ajak Publik Memilih secara Rasional Dianggap Kesalahan
5
B-FILES


ASEAN di Tengah Pemburuan Semikonduktor Global
Lili Yan Ing
Perlukah Presiden/Kepala Negara Dihormati?
Guntur Soekarno
Urgensi Mitigasi Risiko Penyelenggara Pemilu 2024
Zaenal Abidin