Minggu, 11 Juni 2023

Kasus Baru Gagal Ginjal Akut Anak Ditemukan di Solo

Herman / CAH
Selasa, 7 Februari 2023 | 16:02 WIB

Jakarta, Beritasatu.com - Kasus baru gagal ginjal akut anak kembali ditemukan. Tim Advokasi untuk Kemanusiaan mengaku telah menerima laporan adanya anak di Solo yang mengalami gejala gagal ginjal akut usai minum obat Praxion.

Sebelumnya pada Senin (6/2/2023), Kementerian Kesehatan juga baru mengumumkan adanya dua kasus baru gagal ginjal aku anak di DKI Jakarta.

"Pengumuman terakhir dari pemerintah kemarin, itu hanya ada dua kasus baru, yang satu meninggal dunia dan yang satu masih sakit. Informasi yang kami dapat dan ini valid, ada temuan lain di kota lain, di kotanya Pak Jokowi, di kotanya Pak Gibran. Ada satu korban meminum Praxion dan sekarang kondisi anaknya sudah mulai menunjukkan gejala seperti yang lain," kata perwakilan Tim Advokasi untuk Kemanusiaan Tegar Putuhena di PN Jakarta Pusat, Selasa (7/2/2023).

Advertisement

Dari temuan ini, Tegar mencurigai ada kasus-kasus lain yang belum terungkap. Karenanya, Tegar mengimbau kepada masyarakat yang menjadi korban untuk segera melapor ke Tim Advokasi untuk Kemanusiaan.

"Ini kondisi darurat, sehingga Presiden Joko Widodo harus turun tangan. Sudah tidak sanggup Menteri Kesehatan, apalagi Kepala BPOM," kata Tegar.

Perwakilan Tim Advokasi untuk Kemanusiaan lainnya, Reza Zia juga mempertanyakan pengawasan yang dilakukan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Apalagi sebelumnya Praxion merupakan salah satu merek yang masuk dalam daftar aman obat yang dirilis BPOM.

"Adanya kasus baru gagal ginjal anak ini bukti kalau Kemenkes sudah bohong. Bilangnya tidak ada lagi penambahan kasus, tetapi ternyata ada penambahan kasus lagi, kecolongan, termasuk juga soal konsumsi obat Praxion. Per 17 November kemarin, obat ini sudah dinyatakan aman oleh BPOM. Mereka kan punya pengawasan pre dan post market, di mana letak pengawasan itu?," kata Reza Zia.

Sebelumnya pada Senin (6/2/2023), Kemenkes mengumumkan telah mendapatkan laporan kasus baru gangguan ginjal akut progresif atipikal (GGAPA), setelah tidak adanya kasus baru sejak awal Desember tahun lalu. Dua kasus tersebut dilaporkan oleh Dinas Kesehatan DKI Jakarta.

“Penambahan kasus tercatat pada tahun ini, satu kasus konfirmasi GGAPA dan satu kasus suspek” ujar Juru Bicara Kementerian Kesehatan dr. M Syahril.



Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

Komisi IX DPR soal Tak Adanya Anggaran Santunan untuk Korban Gagal Ginjal Akut

Komisi IX DPR soal Tak Adanya Anggaran Santunan untuk Korban Gagal Ginjal Akut

NASIONAL
Mensos Sebut Tidak Ada Alokasi Anggaran untuk Santunan Korban Gagal Ginjal Akut

Mensos Sebut Tidak Ada Alokasi Anggaran untuk Santunan Korban Gagal Ginjal Akut

NASIONAL
Kasus Gagal Ginjal Akut, Polri Dalami Vaksin Imunisasi dan Obat Sirop Paracetamol

Kasus Gagal Ginjal Akut, Polri Dalami Vaksin Imunisasi dan Obat Sirop Paracetamol

NASIONAL
Bareskrim Telah Periksa Kepala BPOM DKI Jakarta Terkait Kasus Gagal Ginjal Akut

Bareskrim Telah Periksa Kepala BPOM DKI Jakarta Terkait Kasus Gagal Ginjal Akut

NASIONAL
10 Menteri Terkaya di Kabinet Indonesia Maju Jokowi

10 Menteri Terkaya di Kabinet Indonesia Maju Jokowi

NASIONAL
Gerindra Enggan Ungkap Isi Pertemuan Prabowo dan Jokowi di Istana

Gerindra Enggan Ungkap Isi Pertemuan Prabowo dan Jokowi di Istana

NASIONAL

BERITA TERKINI

Mualaf, Pria Jepang Ini Naik Haji Bersama Rombongan Jemaah Indonesia

NASIONAL 7 menit yang lalu
1050476

Relawan Sebut 3 Alasan Ganjar Layak Jadi Presiden, Nomor 1 Anti-Radikalisme

BERSATU KAWAL PEMILU 10 menit yang lalu
1050425

Dalam Perawatan, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Jember Dijaga Ketat Aparat

NUSANTARA 11 menit yang lalu
1050475

Kisah Juhrawiyah, Jemaah Haji Berusia 103 Tahun dari Bali

NASIONAL 17 menit yang lalu
1050474

Singapore Open: Ginting Ditantang Antonsen di Final Hari Ini

SPORT 18 menit yang lalu
1050473

Seorang Ibu Melahirkan di Kereta Commuter Line Dhoho

NUSANTARA 25 menit yang lalu
1050472

Dibegal di Deli Serdang, Tangan Korban Nyaris Putus Dibacok

NUSANTARA 34 menit yang lalu
1050471

Program Tekad Berkontribusi Besar dalam Penurunan Kemiskinan Ekstrem di Manggarai

NUSANTARA 37 menit yang lalu
1050432

Bunker Narkoba di Kampus Jadi Atensi Serius BNN

NASIONAL 39 menit yang lalu
1050470

Banyak Janda Gara-gara Cerai, Kemenag: Ratusan Ribu Anak Jadi Yatim

NASIONAL 43 menit yang lalu
1050423
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon