Minggu, 4 Juni 2023

Kasus Indosurya, Bareskrim Telusuri Aliran Dana ke 33 Perusahaan Cangkang

Stefani Wijaya / FFS
Rabu, 1 Maret 2023 | 00:20 WIB

Jakarta, Beritasatu.com - Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri tengah mengusut aliran dana milik Koperasi Simpan Pinjam atau KSP Indosurya yang diduga terafiliasi ke 33 perusahaan cangkang.

"Sudah dan dalam proses (menelusuri 33 perusahaan cangkang terafiliasi Indosurya)," kata Kasubdit III Dittipideksus Bareskrim Polri Kombes Robertus Yohanes De Deo saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (28/2/2023).

Dalam menelusuri aliran dana Indosurya ke puluhan perusahaan cangkang ini, Bareskrim Polri bekerja sama dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). 

Advertisement

Terkait adanya kemungkinan tersangka baru dalam kasus Indosurya, De Deo mengungkapkan saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan saksi dan barang bukti.

"Masih pemeriksaan saksi-saksi dan pengumpulan alat bukti lainnya," ucapnya.

Sebelumnya, penyidik Dittipideksus Bareskrim Polri sedang menyelidiki adanya tindak pidana lainnya di kasus penipuan investasi dana nasabah koperasi simpan pinjam atau KSP Indosurya.

"Saat ini Dittipideksus Bareskrim Polri sedang melakukan penyelidikan terhadap dugaan tindak pidana lain yang terkait dengan Indosurya," kata Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Brigjen Whisnu Hermawan saat dikonfirmasi wartawan, Senin (6/2/2023).

Dikatakan Whisnu, tindak pidana lain yang dimaksud terkait cara yang dilakukan KSP Indosurya dalam menghimpun dana. Salah satunya melalui skema medium term note (MTN) atau surat utang jangka menengah.

"Yakni penghimpunan dana dengan memperdagangkan produk yang dipersamakan dengan produk perbankan (MTN) tanpa izin dan menempatkan dan atau memberikan keterangan palsu dalam akta otentik, serta mempergunakan surat palsu, dan TPPU," ucapnya.



Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

Kasus Indosurya, Bareskrim Limpahkan Tersangka Henry Surya dan Barang Bukti ke Kejagung

Kasus Indosurya, Bareskrim Limpahkan Tersangka Henry Surya dan Barang Bukti ke Kejagung

NASIONAL
Natalia Rusli Klaim Sudah Kembalikan Uang Korban Indosurya

Natalia Rusli Klaim Sudah Kembalikan Uang Korban Indosurya

MEGAPOLITAN
Bukan Ditangkap, Pengacara Natalia Rusli Serahkan Diri ke Polres Jakbar

Bukan Ditangkap, Pengacara Natalia Rusli Serahkan Diri ke Polres Jakbar

MEGAPOLITAN
Penipuan Korban KSP Indosurya, Pengacara Natalia Rusli Jadi Tersangka

Penipuan Korban KSP Indosurya, Pengacara Natalia Rusli Jadi Tersangka

MEGAPOLITAN
Polisi Bongkar Pabrik Ekstasi Jaringan Internasional di Semarang

Polisi Bongkar Pabrik Ekstasi Jaringan Internasional di Semarang

NASIONAL
Bareskrim Polri Dalami Laporan terhadap Denny Indrayana

Bareskrim Polri Dalami Laporan terhadap Denny Indrayana

NASIONAL

BERITA TERKINI

Preman Berkedok Juru Parkir Ditangkap Setelah Viral Palak Pengemudi Taksi Online

NUSANTARA 38 menit yang lalu
1048913

Anjing Pelacak Polres Cimahi Tarik Perhatian Wisatawan Lembang

NUSANTARA 39 menit yang lalu
1048912

Man City Juara Premier League dan Piala FA, Guardiola Kini Bidik Trofi Liga Champions

SPORT 42 menit yang lalu
1048911

Erick Thohir Dinilai Punya Keungulan Lebih Jadi Cawapres

BERSATU KAWAL PEMILU 57 menit yang lalu
1048908

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Banyuwangi

NUSANTARA 59 menit yang lalu
1048903

KM Ali Baba Nyaris Tenggelam di Kepulauan Seribu, 55 Penumpang Berhasil Diselamatkan

MEGAPOLITAN 1 jam yang lalu
1048906

Cegah Kaki Melepuh, Petugas Haji Siapkan 500 Pasang Sandal

NASIONAL 1 jam yang lalu
1048905

Uri-uri Budaya, Pencinta Pusaka Gelar Jamasan Diiringi Kirab dan Larung Sesaji

NUSANTARA 1 jam yang lalu
1048902

Hasil Man City vs Man Utd: Dua Gol Gundogan Bawa "The Citizens" Juara Piala FA 2023

SPORT 2 jam yang lalu
1048901

Verstappen Pimpin Balapan GP Spanyol, Perez Tercecer

SPORT 2 jam yang lalu
1048900
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon