Sabtu, 10 Juni 2023

Harun Masiku Dikabarkan Jadi Marbut Masjid di Malaysia, KPK: Kami Belum Dengar

Muhammad Aulia / RZL
Kamis, 2 Maret 2023 | 15:18 WIB

Jakarta, Beritasatu.com - Mencuat info soal dugaan buronan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Harun Masiku menjadi marbut masjid di Malaysia. Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata mengaku saat ini tidak tahu-menahu soal adanya info tersebut.

"Informasi itu juga belum kami dengar," kata Alexander Marwata saat ditemui di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis (2/3/2023).

Alex juga tidak menerangkan lebih lanjut soal perkembangan terkini soal pengejaran terhadap Harun Masiku. Dia hanya menegaskan, KPK terus melakukan pengejaran terhadap para buronannya yang masuk daftar pencarian orang (DPO).

"Semua DPO pasti akan kita cari. Satu per satu kan akhirnya berhasil kita tangkap," ungkap Alex.

Advertisement

Sekadar informasi, saat ini KPK masih memburu tiga buronan. Mereka yakni Kirana Kotama alias Thay Ming yang buron sejak 15 Juni 2017, Harun Masiku yang buron sejak 17 Januari 2020, dan Paulus Tannos alias Thian Po Tjhin yang buron sejak 19 Oktober 2021.

Sebelumnya, KPK menyampaikan permohonan kepada publik mengirimkan doa untuk bisa menangkap para buronannya.

Teranyar, KPK telah berhasil menangkap buronannya yang merupakan Bupati nonaktif Mamberamo Tengah Ricky Ham Pagawak. Dia kini telah dijebloskan ke dalam tahanan.

"Hari Jumat sore kita juga berkumpul di sini dan salah satunya adalah kami juga meminta doa dari rekan-rekan untuk bisa menuntaskan salah satunya adalah para DPO yang ada di KPK ini," kata Direktur Penyidikan KPK Asep Guntur di Jakarta, Senin, 20 Februari 2023.

Asep lalu menyampaikan rasa syukurnya karena KPK baru saja menangkap Ricky Ham yang sempat buron. Untuk itu, dia berharap pengejaran terhadap buronan KPK lainnya dapat segera tuntas.

"Mudah-mudahan juga berikutnya kami mohon juga doanya yang masih belum tertangkap segera bisa kami tangkap. Mohon didoakan kembali," tutur Asep.



Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

KPK Yakin Perpanjangan Masa Jabatan Pimpinan Tak Ganggu Pemberantasan Korupsi

KPK Yakin Perpanjangan Masa Jabatan Pimpinan Tak Ganggu Pemberantasan Korupsi

NASIONAL
Korupsi Wali Kota, KPK Kembali Geledah Balai Kota Bandung

Korupsi Wali Kota, KPK Kembali Geledah Balai Kota Bandung

NASIONAL
9 Pegawai Terlibat Transaksi Janggal, Kemenkeu Tegaskan Tak Kompromi Penyimpangan

9 Pegawai Terlibat Transaksi Janggal, Kemenkeu Tegaskan Tak Kompromi Penyimpangan

NASIONAL
Jaksa KPK Dalami DPO Kasus PT ACM yang Rajin Transfer ke AKBP Bambang Kayun

Jaksa KPK Dalami DPO Kasus PT ACM yang Rajin Transfer ke AKBP Bambang Kayun

NASIONAL
Kasus Yana Mulyana, KPK Geledah Kantor PDAM Bandung

Kasus Yana Mulyana, KPK Geledah Kantor PDAM Bandung

NASIONAL
KPK Ungkap Modus Korupsi Pejabat Bea Cukai

KPK Ungkap Modus Korupsi Pejabat Bea Cukai

NASIONAL

BERITA TERKINI

Angka Penceraian Tinggi Usai Pilpres 2019 karena Beda Dukungan, Ketua MPR Ingatkan Masyarakat

BERSATU KAWAL PEMILU 36 menit yang lalu
1050332

Apakah Hukum Patungan Kurban Sapi? Ini Penjelasan Berdasarkan Hadis

NASIONAL 58 menit yang lalu
1049598

Ini Daftar 10 Pesepak Bola Terkaya di Dunia

SPORT 1 jam yang lalu
1050295

Perkuat Ketahanan Pangan, Kementan Minta Daerah Garap 1.000 Hektare Lahan

EKONOMI 1 jam yang lalu
1050331

4 Bersaudara Selamat 40 Hari Setelah Pesawat Jatuh, Anak Tertua Punya Keterampilan Bertahan di Hutan

INTERNASIONAL 1 jam yang lalu
1050330

DPR Minta Pemerintah Siapkan Solusi Jangka Pendek Atasi Risiko Polusi Udara pada Anak

NASIONAL 1 jam yang lalu
1050329

Ini 10 Koleksi Mobil Mewah Simon Cowell, Juri AGT yang Beri Putri Ariani Golden Buzzer

OTOTEKNO 1 jam yang lalu
1050328

Relawan Gapura Nusantara Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024

BERSATU KAWAL PEMILU 1 jam yang lalu
1050327

10 Kata-kata Penyemangat untuk yang Susah Move On dari Mantan

LIFESTYLE 1 jam yang lalu
1050240

Ganjar Milenial Center Banten Kenalkan Sosok Ganjar Lewat Pelatihan

NUSANTARA 2 jam yang lalu
1050326
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon