10 Rekomendasi Menu Buka Puasa Anak Kos yang Harganya Ramah di Kantong
Jakarta, Beritasatu.com - Anak kos cenderung mencari sesuatu yang harganya ramah di kantong. Begitu juga untuk menu buka puasa. Simak 10 rekomendasi menu buka puasa anak kos yang ramah di kantong berikut ini.
Meski jauh dari rumah, bukan berarti anak kos jadi malas menjalankan ibadah puasa. Mereka tetap semangat juga menjalani ibadah puasa hingga tiba waktunya azan Magrib berkumandang.
Namun yang menjadi kesulitan bagi anak kos adalah bagaimana memilih makanan buka puasa yang enak tetapi ramah di kantong. Tidak perlu khawatir karena ada banyak makanan yang harganya terjangkau tetapi rasanya tetap enak.
Berikut 10 rekomendasi menu buka puasa anak kos yang dapat dinikmati.
1. Omelet Mi
Menu makanan ini memang sudah tidak asing lagi. Hampir semua anak kos tentunya familiar dengan omelet mi. Bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya pun sangat sederhana dan mudah didapat, yakni telur, mi instan, sosis, dan cabai. Kalau langsung beli biasanya omelet mi juga dijual dengan harga terjangkau.
2. Nasi Goreng
Saat bosan mengonsumsi nasi putih, nasi goreng dapat menjadi pilihan menu buka puasa yang pas. Untuk membuatnya diperlukan bahan-bahan yang mudah didapatkan, yaitu nasi putih, bumbu nasi goreng instan, dan tambahan topping seperti sosis, bakso, atau ayam. Kalau malas masak sendiri, bisa langsung beli karena harganya ramah di kantong.
3. Bakso
Dihidangkan dengan kuah yang masih hangat dan rasanya yang gurih, bakso merupakan salah satu comfort food masyarakat Indonesia yang juga cocok untuk buka puasa. Makanan satu ini sangat mudah dijumpai dijual di pinggir jalan atau bisa juga diolah sendiri yakni dengan bahan dasar bakso frozen dan mi instan.
Selain berkuah, bakso juga bisa diolah dengan cara digoreng atau dibakar. Pilihan daging bakso juga beragam, mulai dari daging ayam, daging sapi, sampai bakso dengan daging ikan. Meski bahan dasar dagingnya berbeda, tetapi bakso umumnya diolah dengan cara yang sama.
4. Pecel
Rekomendasi menu buka puasa anak kos yang lainnya adalah pecel. Makanan ini mudah dijumpai di lingkungan rumah, terutama daerah yang banyak kos-kosan. Selain enak, harga pecel juga terjangkau, umumnya berkisar Rp13.000-Rp 20.000. Dinikmati dengan nasi hangat dan sambal, pecel dijamin dapat mengenyangkan perut.
5. Gorengan
Gorengan merupakan menu andalan anak kos setiap bulan, tidak hanya di bulan Ramadan. Menu satu ini sangat mudah dijumpai di sekitar rumah. Namun kalau ingin buat sendiri, cara masaknya juga mudah, cukup bermodalkan minyak goreng, tepung terigu, dan bahan gorengan seperti pisang atau tahu.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini