Rabu, 7 Juni 2023

Siapa Artis Inisial R yang Diduga Terlibat Kasus Rafael Alun Trisambodo?

RZL
Jumat, 31 Maret 2023 | 09:48 WIB

Jakarta, Beritsatu.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendalami informasi soal artis berinisial R yang diduga terlibat dalam kasus dugaan penerimaan gratifikasi mantan pejabat Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak, Rafael Alun Trisambodo.

Diketahui, ayah dari Mario Dandy Satriyo itu telah ditetapkan tersangka kasus penerimaan gratifikasi yang diduga telah diterimanya selama 12 tahun.

Inisial R itu siapa? Ini sedang kami dalami. Apakah R itu huruf depannya atau itu ada di tengah atau ada di ujung. Itu yang sedang kita dalami. Yang jelas ada R-nya," kata Direktur Penyidikan KPK Asep Guntur di Jakarta, Kamis (30/3/2023) dikutip dari Antara.

Advertisement

Sementara itu, Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan KPK akan terlebih dulu soal laporan salah satu lembaga swadaya masyarakat (LSM) soal dugaan keterlibatan artis inisial R tersebut.

"Kami nanti akan komunikasikan dan koordinasikan apakah betul ada laporan dimaksud, tapi tiap laporan masyarakat yang mendukung upaya penegakan hukum termasuk proses yang kami lakukan ini tentu kami akan dalami lebih lanjut," ucap Ali.

Pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk tidak sungkan untuk memberikan informasi yang relevan dengan proses penyidikan lembaga antirasuah tersebut.

"Kami berharap masyarakat yang punya data dan informasi terkait dengan perkara yang sedang kami tangani, silakan disampaikan," ujarnya.

Sekadar informasi, KPK telah menemukan dugaan pidana korupsi yang dilakukan mantan kepala Bagian Umum Kantor Wilayah DJP Jakarta Selatan II itu. KPK memperkirakan Rafael Alun menerima gratifikasi hingga puluhan miliar rupiah selama periode 2011-2023.

Angka tersebut diperoleh berdasarkan perhitungan penyidik dari alat bukti yang ditemukan penyidik, salah satunya adalah safe deposit box (SDB) milik Rafael Alun.

Nama Rafael Alun Trisambodo sendiri mencuat setelah kasus penganiayaan yang dilakukan anaknya, Mario Dandy Satriyo terhadap anak pengurus GP Ansor, David Ozora. Mario Dandy diketahui kerap memamerkan kekayaan milik ayahnya, seperti mobil Rubicon dan motor Harley Davidson.



Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

KPK Kembali Sita Properti Mewah Rafael Alun, Kali Ini di DIY

KPK Kembali Sita Properti Mewah Rafael Alun, Kali Ini di DIY

NASIONAL
KPK Titipkan 2 Mobil Rafael Alun di Polresta Solo

KPK Titipkan 2 Mobil Rafael Alun di Polresta Solo

NASIONAL
KPK: Pencucian Uang Rafael Alun Ternyata Bisa Lebih dari Rp 100 Miliar

KPK: Pencucian Uang Rafael Alun Ternyata Bisa Lebih dari Rp 100 Miliar

NASIONAL
KPK Ungkap Pencucian Uang Rafael Alun Hampir Sentuh Rp 100 Miliar

KPK Ungkap Pencucian Uang Rafael Alun Hampir Sentuh Rp 100 Miliar

NASIONAL
KPK Ajak Masyarakat Turut Andil Bongkar Kasus Rafael Alun

KPK Ajak Masyarakat Turut Andil Bongkar Kasus Rafael Alun

NASIONAL
KPK Kembali Sita Kendaraan hingga Rumah Mewah Rafael Alun

KPK Kembali Sita Kendaraan hingga Rumah Mewah Rafael Alun

NASIONAL

BERITA TERKINI

Lebih 100 Mayat Korban Kecelakaan Kereta Api India Belum Diklaim Pihak Keluarga

INTERNASIONAL 18 menit yang lalu
1049567

Intel Kodim 0208 Asahan Bekuk Oknum Polisi Polda Sumut Bawa Sabu

NUSANTARA 29 menit yang lalu
1049560

Santri Pendukung Ganjar Beri Pelatihan Hidroponik kepada Emak-emak Majelis Taklim di Klaten

NUSANTARA 33 menit yang lalu
1049564

Syok dan Terpukul Akibat Video Syur, Rebecca Klopper Butuh Pendampingan Psikolog

LIFESTYLE 41 menit yang lalu
1049551

Presiden Jokowi Bakal Sampaikan Pidato di Acara Temasek di Singapura

INTERNASIONAL 43 menit yang lalu
1049559

Kabar Mengejutkan, AC Milan Pecat Paolo Maldini

SPORT 57 menit yang lalu
1049556

Ganjar Pranowo Terapkan Ekonomi Sirkular di Jateng

BERSATU KAWAL PEMILU 1 jam yang lalu
1049550

Residivis Narkoba Nekat Maling Bengkel Mobil di Sumatera Barat Ditangkap Polresta Padang

NUSANTARA 1 jam yang lalu
1049552

Usai Dicekoki Minuman Keras, Remaja Putri di Lampung Diperkosa di Dalam Mobil

NUSANTARA 1 jam yang lalu
1049546

Asosiasi Museum Beberkan Pentingnya Omnibus Law Kebudayaan

NASIONAL 1 jam yang lalu
1049547
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon