Jalan Dakwah Bersama Gus Miftah: Menjadi Umat yang Moderat
Jakarta, Beritasatu.com - Sebagai umat muslim yang tinggal berdampingan dengan umat beragama lain, kita wajib membangun lingkungan yang inklusif guna terciptanya kerukunan antar umat beragama.
Sikap toleransi, anti kekerasan, dan menerima kearifan lokal sangat dibutuhkan dan diterapkan bagi setiap individu khususnya umat muslim.
Dalam memahami dan mengamalkan ajaran agama dengan tidak secara ekstrim dan radikal adalah salah contoh dalam perilaku beragama secara moderat. Selain itu, saling mengerti dan menyadari pentingnya sikap toleransi dalam menjalankan dan mempraktikkan kepercayaan masing-masing akan menciptakan keharmonisan beragama dan bernegara.
Dalam program Jalan Dakwah Bersama Gus Miftah yang akan tayang siang ini, Gus Miftah akan memberikan wawasan dan pengetahuan mengenai nilai-nilai Islami yang bisa diterapkan untuk menjadi umat muslim yang moderat.
Nantikan siang ini Jalan Dakwah bersama Gus MIftah yang akan tayang Sabtu (27/5/2023) pukul 12:00 WIB hanya di BTV! BTV Bersatu Menginspirasi!
BTV bisa disaksikan di kanal 26 untuk Jabodetabek, Cilegon, Serang, kanal 35 untuk Bandung, kanal 29 untuk Yogyakarta, Surakarta dan Palembang, kanal 38 untuk Surabaya dan Balikpapan, kanal 36 untuk Semarang, kanal 31 untuk Lebak, kanal 30
untuk Banjarmasin, kanal 34 untuk Medan dan kanal 48 untuk Batam. Ayo follow akun media sosial BTV di @btvidofficial (IG, Tiktok, Facebook,Twitter), serta subscribe channel Youtubenya di @BeritaSatuChannel.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini