ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Kasus Rafael Alun, KPK Sita Harley Davidson yang Kerap Dipakai Mario Dandy

Penulis: Muhammad Aulia Rahman | Editor: BW
Rabu, 7 Juni 2023 | 13:14 WIB
Mario Dandy Satriyo.
Mario Dandy Satriyo. (Instagram/@mariodandyss)

Jakarta, Beritasatu.com - Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK menyita motor gede (moge) merek Harley Davidson terkait kasus gratifikasi mantan pejabat Ditjen Pajak, Rafael Alun Trisambodo. Harley Davidson yang kerap dipakai Mario Dandy Satriyo itu disita seusai KPK menggeledah rumah di Tangerang Selatan (Tangsel), Selasa (6/6/2023).

"KPK telah selesai melakukan penggeledahan 2 rumah saudara tersangka RAT di kompleks P&K Cirendeu, Tangsel. Dari penggeledahan dimaksud tim penyidik menemukan dokumen terkait perkara dan juga 1 unit motor gede merek HD (Harley Davidson)," kata Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri, Rabu (7/6/2023).

"Betul, dugaan moge yang sering dipakai anak tersangka," ungkap Ali soal Harley Davidson yang sering dipakai Mario Dandy, anak Rafael Alun tersebut.

ADVERTISEMENT

Temuan-temuan yang diperoleh saat penggeledahan selanjutnya akan disita. Giat penggeledahan ini dalam rangka proses penyidikan kasus Rafael Alun.

"Berikutnya dari hasil penggeledahan dimaksud segera dilakukan penyitaan sebagai barang bukti dalam perkara tersebut," tutur Ali.

KPK mengungkap peristiwa dugaan penerimaan gratifikasi oleh Rafael diduga terjadi saat yang bersangkutan menjabat sebagai Kepala Bidang Pemeriksaan, Penyidikan, dan Penagihan Pajak Kantor Wilayah Dirjen Pajak Jawa Timur I pada 2011.

Rafael Alun Trisambodo (RAT) diduga menerima gratifikasi sebesar US$ 90.000 atau sekitar Rp 1,3 miliar melalui perusahaan konsultan pajak miliknya yakni PT Artha Mega Ekadhana (AME), yang bergerak dalam bidang jasa konsultansi terkait pembukuan dan perpajakan.

Bagikan

BERITA TERKAIT

Seleksi Calon Deputi Penindakan KPK Sisakan 3 Nama, Siapa Saja?

Seleksi Calon Deputi Penindakan KPK Sisakan 3 Nama, Siapa Saja?

NASIONAL
Dibantu TNI, KPK Segera Seret 3 Penyuap Mantan Kabasarnas ke Meja Hijau

Dibantu TNI, KPK Segera Seret 3 Penyuap Mantan Kabasarnas ke Meja Hijau

NASIONAL
KPK Buka Peluang Hadirkan Saudari Bos Wilmar Group di Sidang Rafel Alun

KPK Buka Peluang Hadirkan Saudari Bos Wilmar Group di Sidang Rafel Alun

NASIONAL
KPK Berpeluang Hadirkan Anggota DPR Sudewa di Sidang Kasus Suap Jalur Kereta

KPK Berpeluang Hadirkan Anggota DPR Sudewa di Sidang Kasus Suap Jalur Kereta

NASIONAL
KPK Ungkap Kaitan Artis FTV Kartika Waode dengan Kasus Suap di MA

KPK Ungkap Kaitan Artis FTV Kartika Waode dengan Kasus Suap di MA

NASIONAL
KPK Tahan 4 Tersangka Korupsi Pembangunan Gereja Kingmi Mimika

KPK Tahan 4 Tersangka Korupsi Pembangunan Gereja Kingmi Mimika

NASIONAL

BERITA TERKINI

Hybe Konfirmasi Rencana Wajib Militer untuk Anggota BTS yang Tersisa

LIFESTYLE 4 menit yang lalu
1068851

Menkumham: Belum Ada Bocoran Revisi Permendag 50

EKONOMI 11 menit yang lalu
1068850

Murid Pembacok Guru di Demak Ditangkap

NUSANTARA 25 menit yang lalu
1068849

Ini Motif Murid di Demak Bacok Gurunya di Kelas

NUSANTARA 27 menit yang lalu
1068848

Terungkap, Cara Mami Icha Gaet Anak di Bawah Umur untuk Jadi PSK

MEGAPOLITAN 37 menit yang lalu
1068847

Kasus Mami Icha, Polda Metro Jaya Bakal Periksa 21 PSK di Bawah Umur

MEGAPOLITAN 42 menit yang lalu
1068846

Ikut Podcast KPK, Raffi Ahmad Ingin Bantu Pemberantasan Korupsi

LIFESTYLE 50 menit yang lalu
1068845

Mira Lesmana Bagikan Tip kepada Milenial yang Ingin Menonton Petualangan Sherina 2

LIFESTYLE 1 jam yang lalu
1068844

Diduga Promosikan Judi Online, Cupi Cupita Penuhi Panggilan Polisi

MEGAPOLITAN 1 jam yang lalu
1068842

Fakta Baru Kecelakaan Truk Maut di Exit Tol Bawen

NUSANTARA 1 jam yang lalu
1068843
Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT