Minggu, 11 Juni 2023

Presiden Hadiri Peringatan Hari Pangan Sedunia di Boyolali

YUD
Sabtu, 29 Oktober 2016 | 16:50 WIB

Boyolali - Presiden Joko Widodom (Jokowi) menghadiri Peringatan Hari Pangan Sedunia (HPS) ke-36 2016 yang digelar di alun-alun Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu (29/10).

Presiden Jokowi yang didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi pada kesempatan tersebut juga membuka acara puncak peringatan HPS ke-36 di Boyolali tersebut dengan ditandai membunyikan "klotong" yang ikuti 5.000 peserta tamu undangan baik petani, penyuluh, peternak, dan perwakilan dari 34 daerah Provinsi di Indonesia.

Puncak HPS tersebut juga dihadiri oleh Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Bupati Boyolali Seno Samodro selaku tuan rumah, dan sejumlah kepala daerah lainnya seluruh Indonesia.

Presiden Jokowi setibanya lokasi Kompleks Perkantoran Pemkab Boyolali langsung meninjau pameran gelar teknologi yang memamerkan sejumlah produk tanaman unggulan seperti sayuran, buah, dan tanaman pangan lain, serta peternakan sapi pejantan dari berbagai daerah sentra.

Advertisement

Presiden setelah meninjau pameran gelar tehnologi kemudian menuju puncak peringatan HPS ke-36 pada tahun ini, yang mengangkat tema "Membangun Kedaulatan Pangan di Era Perubahan Iklim.

Presiden Joko Widodo mengatakan setelah melihat hasil panen tanaman serentak dan gelar tehnologi yang dipamerkan pada peringatan HPS tersebut Indonesia dipastikan tidak ada impor beras hingga akhir tahun ini.

"Saya optimistis kalau semuanya bekerja keras, makan beras hingga akhir Desember mendatang tidak ada impor," kata Jokowi.

Selain itu, kata Jokowi komoditas Jagung impor sudah menurun hingga sekitar 60 persen. Karena, para petani sebelumnya mengeluh akibat harga jagung hanya Rp1.500/kg, tetapi setelah keluar Peraturan Presiden (Perpres), tentukan harganya Rp2.700/kg.

Namun, kata Jokowi harga jagung di lapangan sekarang sudah mencapai Rp3.100/kg atau meloncat tinggi dibanding sebelumnya. Artinya, petani sekarang dapat memiliki keuntungan besar dengan Perpres itu.

Selain itu, petani dengan harga tinggi mereka dapat bergairah kembali untuk menanam tanaman jagung. Hal ini, kuncinya harga akhir. Percuma petani disubsidi pupuk dan benih, tetapi harga jatuh tidak ada artinya.

"Hal ini, ke depan strategi yang harus dilakukan untuk mencapai kesejahteraan petani," kata Jokowi.

Presiden dalam kesempatam tersebut juga melakukan dialog dengan para petani yang mengerti betul kondisi lapangan. Presiden juga sempat meminta petani asal Lampung Supono Danu menceritakan pengalamannya soal pertanian di daerahnya.



Sumber: ANTARA

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

10 Menteri Terkaya di Kabinet Indonesia Maju Jokowi

10 Menteri Terkaya di Kabinet Indonesia Maju Jokowi

NASIONAL
Gerindra Enggan Ungkap Isi Pertemuan Prabowo dan Jokowi di Istana

Gerindra Enggan Ungkap Isi Pertemuan Prabowo dan Jokowi di Istana

NASIONAL
Ghufron Puji Jokowi dan Minta Setop Debat Soal Masa Jabatan Pimpinan KPK

Ghufron Puji Jokowi dan Minta Setop Debat Soal Masa Jabatan Pimpinan KPK

NASIONAL
Jokowi Panggil Prabowo ke Istana, Ada Apa?

Jokowi Panggil Prabowo ke Istana, Ada Apa?

NASIONAL
Ganjar Pranowo Pastikan Akan Lanjutkan dan Percepat Pembangunan Era Jokowi

Ganjar Pranowo Pastikan Akan Lanjutkan dan Percepat Pembangunan Era Jokowi

BERSATU KAWAL PEMILU
Ketum PBNU Gus Yahya Temui Jokowi di Istana, Ada Apa?

Ketum PBNU Gus Yahya Temui Jokowi di Istana, Ada Apa?

NASIONAL

BERITA TERKINI

Jenazah Korban Penusukan oleh Anggota TNI di Jakarta Dipulangkan ke Landak

NUSANTARA 6 menit yang lalu
1050421

Man City Juara Liga Champions, Ini Komentar Pemain

SPORT 8 menit yang lalu
1050468

Strategi Kampanye Golkar, Media Sosial Corong Utama Gaet Suara Millenial

BERSATU KAWAL PEMILU 22 menit yang lalu
1050420

Man City Juara Liga Champions, Ini Komentar Guardiola

SPORT 22 menit yang lalu
1050467

Menpora Dito Beri Ruang yang Sama untuk Seluruh Atlet Tanah Air

SPORT 32 menit yang lalu
1050435

Zulhas: Indonesia Punya Kesempatan Jadi Negara Maju

NASIONAL 37 menit yang lalu
1050417

Ini Perjalanan Pep Guardiola Sabet 12 Trofi Bersama Man City

SPORT 59 menit yang lalu
1050466

Semesta Berpesta Bekasi Hari Pertama Sukses Sedot Animo Pencinta Musik

LIFESTYLE 1 jam yang lalu
1050449

Ini Fakta Menarik Man City Juara Liga Champions 2023

SPORT 2 jam yang lalu
1050465

Wisatawan Terpesona Kemegahan Pagoda Ekayana di Kota Tomohon

LIFESTYLE 2 jam yang lalu
1050446
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon