Jakarta, Beritasatu.com - Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin mendukung perintah tembak di tempat yang dilontarkan Kapolri Idham Azis jika kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) melawan. Baginya, sikap ini merupakan bentuk kehadiran negara dalam melindungi rakyatnya.
“Kelompok ini telah melahirkan keresahan. DPR pun mendukung sikap dan langkah tegas anggota di lapangan saat menghadapi kelompok MIT,” kata Azis, di Jakarta, Kamis (3/12/2020).
Azis juga mendukung sikap Kapolri yang memerintahkan Kapolda Sulawesi Tengah Irjen Abdul Rakhman Baso untuk berkantor di Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng). Sang kapolda akan didukung tim terbaik Bareskrim Polri.
“Penugasannya jelas. Memfokuskan perburuan pada kelompok MIT pimpinan Ali Kalora, cermin bahwa negara tidak boleh kalah dengan kelompok teroris ini,” kata Azis.
Azis juga mengapresiasi dukungan tim Densus 88 Antiteror, pasukan TNI, serta berbagai peralatan yang dikerahkan guna membantu proses pengejaran. Selain memburu kelompok MIT, aparat gabungan juga melakukan penyembuhan trauma kepada warga pasca-teror yang dilakukan kelompok MIT.
“Dengan penempatan personel Brimob di tiga lokasi di areal transmigrasi Desa Levonu Sigi juga dikerahkan guna memberikan rasa aman kepada warga,” kata Azis.
Sumber: BeritaSatu.com