Medan, Beritasatu.com - Identitas enam korban tewas yang dievakuasi dari lokasi banjir bandang di Desa Tanjung Selamat, Kecamatan Tuntungan, perbatasan antara Kabupaten Deli Serdang dengan Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), sudah diketahui.
Humas Basarnas Kota Medan, keenam korban tewas yang sudah teridentifikasi itu terdiri dari 4 orang wanita dan seorang lagi pemuda. Mereka adalah Julita Simanjuntak (29), Anisa Simanjuntak (24), Eka Winarya (18), Nur Fitri (29) dan Herman (49).
Adapun identitas korban tewas yang ke-6 itu adalah Pendeta Robert Hutapea (72) warga di Perumahan Griya Nusa III, Jalan Flamboyan Raya, Desa Tanjung Selamat, Tuntungan.
"Seluruh korban tewas sudah diserahkan kepada keluarga masing-masing. Sampai saat ini, kami masih melakukan pencarian terhadap dua korban yang dinyatakan hilang," ujar Iman Sitorus, Sabtu (5/12/2020).
Menurut Iman, dua korban yang hilang berdasarkan laporan masyarakat bernama Imanuel Jonatan Sihaloho (2) dan Herman Asmen (48). Keduanya hilang saat terjadinya bencana banjir di Desa Tanjung Selamat.
"Korban yang ditemukan tewas secara keseluruhan merupakan warga Desa Tanjung Selamat. Jenazah keenam orang korban itu sudah diserahkan kepada keluarganya masing-masing," sebutnya.
Sumber: BeritaSatu.com