Selasa, 6 Juni 2023

Anak Vanessa Angel Dirujuk ke RS Bhayangkara Polda Jatim

JEM
Kamis, 4 November 2021 | 19:44 WIB

Surabaya, Beritasatu.com  - Kerabat Vanessa Angel, Tom Liwafa, menyampaikan bahwa putra Vanessa dan Febri Adriansyah, Gala Sky Andriansyah, dirujuk ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jawa Timur (Jatim), Surabaya, Kamis (4/11/2021) malam, untuk menjalani perawatan lebih lanjut.

"Saat ini, istri saya sedang di Rumah Sakit Kertosono untuk mengurusi rujukan anak almarhumah," ujar Tom kepada wartawan di Surabaya.

Pengusaha kuliner tersebut sedang berada di RS Bhayangkara Polda Jatim untuk membantu mengurus jenazah Vanessa dan suaminya.

Sebelumnya, balita berusia satu tahun tujuh bulan itu mengalami luka sehingga harus dirawat di Rumah Sakit Kertosono, Nganjuk.

Advertisement

Dia juga menerima informasi kalau balita, Gala dalam kondisi baik, hanya ada luka memar di kepala.

"Alhamdulillah baik sekarang sama istri saya dan koleganya kebetulan tadi dia sudah di-CT Scan kondisinya baik hanya luka memar di kepala," ucap Tomli, sapaan akrabnya.

Lebih lanjut, Tomli dan istrinya telah berkoordinasi dengan dokter agar anak Vanessa dapat segera dirujuk ke Rumah Sakit Bhayangkara di Surabaya.

"Tadi sudah diinformasikan dan koordinasi dengan dokter dan boleh dibawa keluar dan dirawat di Surabaya," tutur dia.

Saat ini balita tersebut, tengah perjalanan dari Kertosono menuju Surabaya untuk mendapatkan perawatan lebih baik. Jika kondisinya bagus, Gala akan segera dibawa ke Jakarta.

Gala adalah anak tunggal dari Vanessa dan Febri Adriansyah (Bibi). Saat kecelakaan, balita tersebut juga di dalam mobil bersama seorang pengasuhnya yang juga dikabarkan selamat.

Sebelumnya, Vanessa beserta keluarganya mengalami kecelakaan Tol Jombang-Mojokerto KM 672+400A pukul 12.36 WIB, Kamis siang.

Kecelakaan itu melibatkan satu mobil Pajero warna putih dengan nomor polisi B-1264-BJU. Dua orang meninggal dunia, tiga orang luka-luka dalam peristiwa tersebut.

Vanessa Angel masih aktif mengunggah video Instagram Stories beberapa jam sebelum mengalami kecelakaan.

Ia mengunggah video singkat yang memperlihatkan pemandangan di jalan tol dengan tulisan "ada yang bisa tebak aku mau ke mana?".

Vanessa juga sempat mengunggah videonya sedang tersenyum sambil memperlihatkan penumpang lainnya di dalam mobil. Sang suami, Febri Adriansyah, juga sempat mengunggah video serupa yang memperlihatkan istrinya tertidur di dalam mobil.
 



Sumber: ANTARA

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKINI

KLHK: Limbah Baterai Kendaraan Listrik Ditangani Seperti Limbah B3

NASIONAL 1 jam yang lalu
1049250

Jelang Iduladha, Sejumlah Sapi di Bangkalan Terjangkit Virus LSD

NUSANTARA 2 jam yang lalu
1049239

Diserbu 15.000 Pengunjung, Semesta Berpesta di ICE BSD Tangerang Sukses Besar

LIFESTYLE 3 jam yang lalu
1049317

Teken MoU Target Aksi Perubahan Iklim, ASEAN BAC-Jetro Beri Kado untuk Alam

EKONOMI 3 jam yang lalu
1049318

Konsultan Ibadah Haji Siapkan Layanan Online dan Offline untuk Jemaah

NASIONAL 3 jam yang lalu
1049224

Putu Rudana: RUU Permuseuman Harus Sejalan dengan Trisakti Bung Karno

NASIONAL 3 jam yang lalu
1049314

Lirik Lagu dan Chord Gitar Sisa Rasa dari Mahalini

LIFESTYLE 3 jam yang lalu
1049312

Tingkatkan Kualitas Air Danau, ITS Manfaatkan Ekoenzim untuk Lingkungan

NUSANTARA 3 jam yang lalu
1049310

Polres Bangkalan Ungkap Identitas Pelaku Carok Massal

NUSANTARA 3 jam yang lalu
1049309

Layani Jemaah, Petugas Seksus Masjidil Haram Siaga 24 Jam di 9 Posko

NASIONAL 3 jam yang lalu
1049308
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon