Sejumlah Jalan di Kota Bandung Akan Ditutup jika Terjadi Kepadatan

Penulis: BeritaSatu | Editor: CAH
Sabtu, 31 Desember 2022 | 20:08 WIB
Situasi lalu lintas di Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu, 31 Desember 2022.
Situasi lalu lintas di Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu, 31 Desember 2022. (Antara)

Bandung, Beritasatu.com - Polrestabes Bandung akan melakukan penutupan beberapa jalan di Kota Bandung, Jawa Barat, jika situasi arus lalu lintas di malam Tahun Baru 2023 sudah sangat padat.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung mengatakan ada tiga titik yang berpotensi mengalami kepadatan, yakni kawasan Jalan Asia Afrika, Dago, dan jalur arah Lembang.

"Itu untuk melancarkan arus lalin di Kota Bandung, mobil atau kendaraan harus tetap bergerak," kata Aswin di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (31/12/2022).

Dia pun memprediksi kepadatan kendaraan maupun masyarakat bakal terjadi pada malam menjelang detik-detik pergantian tahun.

Menurutnya skema rekayasa penutupan jalan itu hanya bersifat sementara. Apabila arus lalu lintas sudah mulai landai, maka tidak akan ada lagi penutupan jalan.

Dia mengatakan ada 1.200 personel polisi yang telah disebar di setiap titik yang berpotensi mengalami kepadatan tersebut.

Selain itu, ia pun meminta masyarakat untuk tidak melakukan konvoi yang mengganggu kenyamanan pengguna jalan lain. Apabila ada, dia mengatakan akan mengamankan kelompok yang mengganggu kenyamanan lalu lintas itu.

"Sudah kami setting personel dan kekuatan pengamanan lainnya untuk menyambut kedatangan warga Bandung dan di luar Bandung yang ingin merayakan pergantian tahun di Bandung," kata Aswin.



Bagikan

BERITA TERKAIT

Kapolri Benarkan Pilot Susi Air Kapten Philips Disandera KKB Papua

Kapolri Benarkan Pilot Susi Air Kapten Philips Disandera KKB Papua

NEWS
Kapolri: Pilot dan Penumpang Susi Air yang Diamankan KBB Papua Sedang Dicari

Kapolri: Pilot dan Penumpang Susi Air yang Diamankan KBB Papua Sedang Dicari

NEWS
Gempa Turki, 104 WNI Tak Punya Tempat Tinggal Layak dan Segera Dievakusi ke Ankara

Gempa Turki, 104 WNI Tak Punya Tempat Tinggal Layak dan Segera Dievakusi ke Ankara

NEWS
Dubes RI: Gempa Turki, Ibu dan 2 Anak dari Indonesia Hilang Kontak

Dubes RI: Gempa Turki, Ibu dan 2 Anak dari Indonesia Hilang Kontak

NEWS
Erick Thohir Jelaskan ke Jokowi Simbol Baju Banser yang Dipakainya Saat Puncak 1 Abad NU

Erick Thohir Jelaskan ke Jokowi Simbol Baju Banser yang Dipakainya Saat Puncak 1 Abad NU

NEWS
Video Membeludaknya Warga Nahdliyin di Puncak 1 Abad NU

Video Membeludaknya Warga Nahdliyin di Puncak 1 Abad NU

NEWS

BERITA TERKINI

Gibran Dituding Takut Debat, TKN: Kita Lihat Saja Nanti

Gibran Dituding Takut Debat, TKN: Kita Lihat Saja Nanti

PEMILU PRESIDEN 31 menit yang lalu
Loading..
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon