Puncak Peringatan Harlah 1 Abad NU Digelar 7 Februari 2023
Jakarta, Beritasatu.com - Peringatan Hari Lahir (Harlah) Satu Abad NU atau Nahdlatul Ulama bakal digelar secara meriah dan diramaikan oleh penampilan sejumlah musisi ternama Tanah Air.
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya menuturkan akan ada dua acara besar di peringatan Harlah Satu Abad NU ini.
Pertama, Anugerah Nahdlatul Ulama yang merupakan penganugerahan kepada tokoh-tokoh yang berjasa dalam perjalanan satu abad NU. Rencananya, acara ini digelar di Teater Tanah Air, Taman Mini Indonesia Indah pada 31 Januari mendatang.
Kedua, puncak peringatan Harlah Satu Abad NU yang diselenggarakan pada 7 Februari 2023. Resepsi puncak Satu Abad NU ini bertempat di Stadion Delta Sidoarjo, Jawa Timur.
"Akan tampil di sana dalam resepsi pagi harinya nanti orkestra yang dipimpin Mas Addie. Ada koreografi yang dikembangkan oleh Mas Denny Malik bersama-sama teman-teman Banser, ada 12 ribu banser," ujar Gus Yahya dalam konferensi pers di Plaza PBNU, Jakarta Pusat, Jumat (27/1/2023).
Peringatan harlah NU akan semakin semarak dengan penampilan musik dari Slank, Rhoma Irama, Tohpati, Maher Zein, Dewa Budjana, Kikan Namar dan lain-lain. Gus Yahya mengatakan Tohpati menggubah lagu untuk satu abad Nahdlatul Ulama, sedangkan liriknya digubah oleh KH Ahmad Mustofa Bisri.
"Ini lagunya luar biasa indah, luar biasa menyentuh. Mas Tohpati, Lagunya ini nanti kalau dibuat single, rekaman kita beri judul Merawat Jagad, Membangun Peradaban," jelasnya.
Gus Yahya juga mengajak mereka yang hadir di acara peringatan Harlah Satu Abad NU untuk melaksanakan kegiatan ini dengan niat untuk mengambil berkah dari NU. Selain itu juga menjadikan peringatan Harlah Satu Abad NU sebagai momentum yang patut dikenang dalam waktu lama.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Bagikan
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
XL Axiata Resmi Hadirkan eSIM, Ini Keunggulannya
Erick Thohir Dinilai Punya Kompetensi sebagai Cawapres 2024
Ikappi Nilai Kebijakan Impor Daging Tak Selesaikan Masalah
BRI Finance Bidik Pembiayaan Mobil Baru Naik 40 Persen Selama Ramadan
MRT Ungkap Total Investasi Proyek TOD di Jakarta Mencapai Rp 1,5 Triliun
Tersangka Penyelundupan Barang Ilegal Gunakan Pelabuhan Tikus
Sidang Perdana AG Pacar Mario Dandy Digelar 29 Maret 2023
Emon Predator Seksual 120 Anak Bebas dari Penjara

5
Rupiah Naik Tajam Seiring Sentimen Risk On di Pasar
30 menit yang laluASEAN Bigger Contributor to Global Economy Than EU: Official
3 jam yang laluB-FILES
Harga Cabai dan Ayam Potong di Kota Mataram Meroket


Sekilas mengenai Ganjar Mania Dibubarkan
Guntur Soekarno