Sabtu, 25 Maret 2023

Selain Rasmus Paludan, Pemimpin Sayap Kanan Belanda Ini Juga Pembakar Al-Quran

Surya Lesmana / LES
Selasa, 31 Januari 2023 | 13:07 WIB

Jakarta, Beritasatu.com – Aksi bakar Al-Quran ternyata tak hanya dilakukan aktivis sayap kanan Swedia Rasmus Paludan. Beberapa hari setelah Rasmus Paludan membakar kitab suci Umat Islam di depan Kedubes Turki di Stocholm, Swedia, aksi serupa dilakukan pemimpin sayap kanan Pegida di Belanda, Edwin Wagensveld.

Dalam aksinya di dekat gedung parlemen Belanda, Edwin Wagensveld merobek halaman-halaman kitab Al-Quran dan menginjaknya. Terakhir ia membakarnya.

Aksi pembakar Al-Quran itu membuat marah jutaan Muslim di seluruh dunia dan memicu protes, termasuk di Indonesia, negara Muslim terbesar di dunia. Para pengunjuk rasa di Jakarta meneriakkan “Tuhan Maha Besar” dan “Keluar, kedutaan Swedia!”

Ratusan Muslim Indonesia berdemo di Kedutaan Besar Swedia di Jakarta pada Senin (30/1/2023) untuk mengecam penodaan kitab suci Islam baru -baru ini oleh aktivis sayap kanan di Swedia dan Belanda.

Demonstran mengibarkan bendera putih bertuliskan pernyataan iman Islam, lebih dari 300 demonstran memenuhi jalan raya utama di pusat kota Jakarta dan menginjak-injak serta membakar potret aktivis anti-Islam Denmark Rasmus Paludan bersama dengan bendera Swedia, Denmark dan Belanda.

Pihak berwenang memblokir jalan-jalan menuju kedutaan, di mana lebih dari 200 polisi dan tentara dikerahkan di dalam dan sekitar gedung yang dibarikade dengan kawat berduri.

Awal bulan ini, Rasmus Paludan mendapat izin dari polisi untuk menggelar protes di luar Kedutaan Besar Turki di Stockholm, di mana pada 21 Januari dia bakar Al-Quran.



Sumber: CNA/AP

Saksikan live streaming program-program BTV di sini


Bagikan

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

1034548
1034546
1034547
1034545
1034544
1034542
1034543
1034492
1034541
1034510
Loading..
Terpopuler Text

Foto Update Icon