Denpasar – Berlibur ke Bali untuk mengisi liburan Natal dan Tahun Baru tentu menjadi pilihan menarik bagi para wisatawan. Hanya saja denyut wisata Bali sempat terusik karena erupsi Gunung Agung.
Nah, bagaimana dengan kondisi sekarang, apakah aktivitas vulkanik gunung setinggi 3.031 meter di atas permukaan laut (mdpl) itu masih mengusik Bali?
Presiden Jokowi Widodo memberi jawabannya. Bukan hanya dengan kata-kata yang menyebutkan Bali sangat aman untuk dikunjungi dan berlibur di sana. Presiden sampai nge-vlog untuk mempromosikan Bali.
Pada akun Twitter, ia menyampaikan pesan tentang Bali yang aman. “Silakan liburan ke Bali. Sore ini Pantai Kuta ramai sekali coba lihat, ramai, ramai sekali.” Presiden juga memublikasikan foto-fotonya saat berada di Bali.
Bali Aman, silakan liburan Ke Bali. Sore ini Pantai Kuta ramai sekali coba lihat, ramai, ramai sekali -Jkw pic.twitter.com/8W0yJ2TXu9
— Joko Widodo (@jokowi) December 22, 2017
Pantai Kuta yang disebut presiden itu berada di Kecamatan Kuta, sebelah selatan Kota Denpasar, yang telah menjadi objek wisata andalan Pulau Bali sejak awal 1970-an.
Presiden memang langsung datang ke Bali dalam pekan ini. Ditemani ibu negara, Iriana Joko Widodo, presiden terbang ke Bali menggunakan Pesawat CN-295 dari Bandar Udara Marinda, Raja Ampat, Provinsi Papua Barat, Jumat, (22/12).
Sebelum tiba di Bali, Presiden singgah di Bandar Udara Domine Eduard Osok, Sorong. Di sini, Jokowi berganti Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 lalu terbang ke Bali.
Tak sekadar berkunjung, di Bali, Jokowi mengadakan rapat terbatas dengan para menteri Kabinet Kerja untuk membahas sejumlah permasalahan, seperti dampak erupsi Gunung Agung hingga perekonomian.
Kepala Negara memang ingin menunjukkan bahwa Pulau Dewata itu aman untuk dikunjungi. "Bali itu aman,” kata Presiden Jokowi.
Saat di Bali, presiden seperti sedang menikmati liburan. Ia jalan-jalan menyusuri Pantai Kuta, mengunjungi kafe-kafe, dan bahkan berfoto bersama para turis dan penduduk lokal. Tak lupa presiden juga nge-vlog.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Sumber: BeritaSatu.com