Langkat, Beritasatu.com - Harimau Sumatera kembali memangsa dua ekor sapi milik warga di perkebunan sawit di Desa Lau Damak, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Ini merupakan peristiwa yang kedua kali, setelah dua pekan sebelumnya, hewan buas itu memangsa dua ekor sapi, 25 Desember 2020 kemarin.
Menurut anggota Bhabinkamtibmas di Desa Lau Damak, Aipda Herbet ML Tampubolon, peristiwa dua ekor sapi dimangsa harimau dilaporkan oleh Kepala Desa Lau Damak, Ngemat Ginting, Rabu (6/1/2021). Hewan buas itu juga terekam dalam kamera trap saat memangsa dua ekor sapi yang berjarak sekitar 100 meter di lokasi kejadian.
"Pemilik sapi bernama Zainuddin (55) warga Dusun VII Desa Timbang Lawang Kecamatan Bahorok. Sapi itu dimangsa di perkebunan kelapa sawit milik Narudin Sembiring. Sapi itu dimangsa karena ditambatkan dalam kondisi terikat di tengah perkebunan. Sapi tidak dibawa pulang oleh pemiliknya," ujar Herbert ML Tampubolon, Kamis (7/1/2021).
Herbert mengatakan, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) terkait kejadian harimau memangsa sapi milik warga tersebut. Apalagi, kejadian itu sudah berulangkali terjadi. Jauh hari sebelumnya, hewan buas itu juga sudah pernah memangsa sapi milik warga di sana.
Kepala Desa Lau Damak, Ngemat Ginting menyampaikan, harimau itu keluar dari Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL) di Kabupaten Langkat. Peristiwa ini membuat warga Desa Lau Damak, Kecamatan Bahorok menjadi resah. Masyarakat mengkhawatirkan hewan buas itu juga akan menyerang warga jika berada di tengah perkebunan sawit.
"Kita sudah mengingatkan warga sekitar supaya tidak pergi sendiri-sendiri ke perkebunan sawit. Kami juga sudah meminta pihak BKSDA dan aparat kepolisian untuk bisa menjerat hewan buas itu. Banyak kerugian warga akibat peristiwa ini. Namun warga tidak mau berburu harimau itu karena termasuk hewan yang dilindungi," sebutnya.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Sumber: BeritaSatu.com